Gencarkan Program PTSL, Menteri ATR/BPN Bagikan Sertifikat Hak Kepemilikan Atas Tanah di Bangli

- 24 Mei 2023, 21:59 WIB
Ida Bagus Gde Giri Putra menerima kunjungan Menteri ATR/BPN, Marsekal Hadi Tjahjanto di Kabupaten Bangli, Rabu 24 Mei 2023.
Ida Bagus Gde Giri Putra menerima kunjungan Menteri ATR/BPN, Marsekal Hadi Tjahjanto di Kabupaten Bangli, Rabu 24 Mei 2023. /Ringtimes Bali/I Gede Sarjana

Dirinya yakin di akhir Tahun 2023 Bali akan menjadi Provinsi lengkap, ini merupakan berkat kerjasama dan sinergitas serta kolaborasi antara BPN dengan Pemerintah Daerah.

Baca Juga: Promosikan Tabanan Lewat Podcast, Bupati Sanjaya Ajak Anak Muda Agar Bangga Jadi Orang Tabanan

Yang terus saling bahu membahu melaksanakan program ini dan masyarakat pun telah merasakan dampak dari Program PTSL. 

"Program yang revolusioner, karena sampai sekarang di seluruh Indonesia sudah terdaftar sebanyak 102,3 juta dari 126 juta bidang yang menjadi target kementerian ATR/BPN," beber Hadi Tjahjanto.

Pihaknya menambahkan dampak secara ekonomi dari program PTSL adalah masyarakat sudah bisa menggunakan sertifikat tersebut sebagai hak tanggungan.

Dan uang yang beredar di masyarakat sampai sekarang ada 5.219 triliun, akibat dari pembagian sertifikat hak atas tanah dan hak ekonomi.  

Berikutnya adalah menyelesaikan sertifikat tempat-tempat ibadah, baik itu Pura, Klenteng, Masjid, Gereja, semuanya akan diselesaikan. 

"Targetnya di tahun 2024 tempat-tempat ibadah dan tanah- tanah warga semuanya sudah bersertifikat," tegas Hadi Tjahjanto.***

 

Halaman:

Editor: Dian Effendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x