Sekda Adi Arnawa Hadiri HUT Baladika Bali Ke-19

- 7 Mei 2023, 15:00 WIB
Sekda Wayan Adi Arnawa menghadiri serangkaian puncak HUT Baladika Bali Ke-19, di Gedung Balai Budaya Giri Nata Mandala, Puspem Badung, Jumat (5/5)
Sekda Wayan Adi Arnawa menghadiri serangkaian puncak HUT Baladika Bali Ke-19, di Gedung Balai Budaya Giri Nata Mandala, Puspem Badung, Jumat (5/5) /Dok. Humas Badung

Baca Juga: Maju ke DPD RI, Gus Niam Siap Jadi Representasi Masyarakat Bali

Sementara Ketua Umum Baladika Bali Bagus Alit Sucipta mengatakan perjalanan Baladika Bali dari awal sampai sekarang ini banyak pengalaman yang dilalui.

Hiruk pikuk organisasi yang dulu dianggap preman sehingga sekarang sudah bisa merubah paradigma dan tentunya sudah bisa diterima di tengah masyarakat.

"Hari ini adalah hari yang paling bahagia karena di HUT Baladika Bali Ke-19 ini kita bisa merayakan serangkaian puncak HUT dengan saudara kita yaitu Laskar Bali Shanti, ini mencerminkan bahwa diantara Baladika Bali dan Laskar Bali Shanti adalah saudara (saudara tanpa syarat), untuk itu kita sudah menjalin komitmen bersama untuk menjaga kedamaian dan menjadi garda terdepan untuk pulau bali yang kita cintai bersama," ujarnya.

Pihaknya juga menyampaikan terimakasih kepada Ketua Dewan Pembina dan Penasehat I Nyoman Giri Prasta yang selalu mengarahkan agar selalu mengedepankan persaudaraan menjaga kedamaian di tanah kelahiran pulau dewata ini serta kepada nusa dan bangsa. ***

Halaman:

Editor: Dian Effendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah