Empat UPT Pemasyarakatan Gelar Pembagian Sembako di Desa Bangbang Tembuku Bangli

- 14 April 2023, 21:03 WIB
Agus Pritiatno Ka Lapas Narkotika serahkan bantuan sembako
Agus Pritiatno Ka Lapas Narkotika serahkan bantuan sembako /Ringtimes Bali/I Gede Sarjana

RINGTIMES BALI - Empat Unit Pelayanan Terpadu (UPT) Pemasyarakatan  menggelar kegiatan bakti sosial pemasyarakatan peduli masyarakat yang bertempat di Wantilan Pasar Desa Bangbang, Tembuku, Bangli.

Kegiatan tersebut dilaksanakan serangkaian peringatan Hari Bakti Pemasyarakatan (HBP) ke-59 yang sekaligus bertepatan dengan bulan Suci Ramadhan.

Empat UPT (Unit Pelayanan Terpadu) yang tergabung dalam “Bangkung Anyar” yaitu, Lapas Narkotika Bangli, Rutan Bangli, Rutan Gianyar dan Rutan Klungkung. 

Acara bakti sosial dilakukan dalam bentuk touring bersama empat UPT yang mengambil start di Alun-Alun Kota Bangli menuju Desa Bangbang.

Baca Juga: TP PKK Provinsi Bali serta Kabupaten Gianyar Gelar Pasar Rakyat Mengusung Tema Belanja dan Berbagi

Kegiatan diawali dengan arahan dari Kalapas Narkotika Bangli, Agus Pritiatno sekaligus briefing jalur dan memimpin doa bersama sebelum ke tempat tujuan.

Serangkaian kegiatan bakti sosial yang dilaksanakan berupa penyerahan bahan pokok atau sembako untuk masyarakat di Desa Adat Bangbang, Bangli.

Sebanyak 80 paket sembako diserahkan kepada masyarakat Desa Bangbang oleh Kalapas dan pegawai serta ibu-ibu PIPAS.

Ka Lapas Narkotika Bangli, Agus Pritiatno ditemui seusai memberikan bantuan mengatakan dengan diberikannya bantuan ini kami berharap dapat memberikan manfaat bagi masyarakat yang membutuhkan. 

Halaman:

Editor: Dian Effendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x