Kartu Prakerja Gelombang 49 Telah Dibuka, Berikut Cara Daftar serta Tips Lolos Seleksinya

- 7 Maret 2023, 09:30 WIB
Ilustrasi Kartu Prakerja Gelombang 49 resmi dibuka serta cara mendaftar Kartu Prakerja dan tips lolos seleksinya.
Ilustrasi Kartu Prakerja Gelombang 49 resmi dibuka serta cara mendaftar Kartu Prakerja dan tips lolos seleksinya. /Ahmad Wahyu Ginanjar///Instagram/@prakerja.go.id

RINGTIMES BALI - Kartu Prakerja Gelombang 49 telah resmi dibuka oleh pemerintah pada Senin, 6 Maret 2023. Berikut kami sajikan cara mendaftar serta tips lolos seleksinya. 

Dilansir dari laman resmi Kartu Prakerja, semua warga negara dengan persyaratan tertentu dapat mendaftarkan diri untuk mendapatkan manfaat yang ditawarkan oleh program pemerintah tersebut.

Kartu Prakerja sangat terasa manfaatnya terutama bagi para fresh graduate, pencari kerja, karyawan ter-PHK, pelaku UMKM dan lain sebagainya.

Baca Juga: Kejaksaan Agung RI akan Segera Selidiki Kasus Baru di BUMN

Ada beberapa pengecualian dalam syarat mendaftar program Kartu Prakerja ini, seperti tidak diperbolehkan bagi para anggota ASN, TNI dan Polri untuk mendaftarkan diri di Kartu Prakerja.

Selengkapnya berikut Ringtimes Bali paparkan tata cara pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 49

- Langkah pertama yang harus dilakukan adalah mengunjungi laman resmi Kartu Prakerja, yaitu www.prakerja.go.id.

- Selanjutnya, klik ‘Daftar Sekarang’ untuk membuat akun.

- Isi email dan password yang ingin didaftarkan.

- Klik “Daftar”.

- Verifikasi akun Prakerja melalui email yang telah didaftarkan.

Baca Juga: Ahmad Sahroni Minta Polri Usut Kasus Jual Beli dalam Seleksi Bintara Polda Jawa Tengah

Setelah registrasi akun berhasil, pelamar harus melanjutkan pengisian data diri dan pengunggahan beberapa dokumen pribadi. Berikut langkah-langkahnya;

- Login ke dashboard Kartu Prakerja untuk melanjutkan proses pendaftaran Gelombang 49.

- Lakukan verifikasi KTP dan Kartu Keluarga (KK) sesuai instruksi.

- Isi data diri sesuai KTP.

- Jangan lupa untuk pastikan data diri yang terisi sesuai dengan KTP.

- Selanjutnya, pelamar diminta untuk melakukan verifikasi foto e-KTP sesuai ketentuan.

- Ambil foto dan pindai atau scan wajah sesuai ketentuan.  Untuk langkah ini, pelamar dianjurkan melakukannya menggunakan ponsel.

Baca Juga: Prabowo Beri Komentar PN Jakarta Pusat Tunda Pemilu 2024, Ucap Belum Keputusan Final

- Setelah itu, pendaftar diminta untuk memverifikasi nomor ponsel dengan nomor yang masih aktif.

-Setelah muncul kode OTP yang dikirimkan ke nomor ponsel yang telah didaftarkan, masukkan kode OTP tersebut.

- Isi tahap “Pernyataan Pendaftar” sesuai kondisi.

- Ikuti tahap “Tes Motivasi dan Kemampuan Dasar”.

- Terakhir, pelamar dapat menekan tombol pilihan “Gabung” untuk pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 49.

Setelah melakukan pendaftaran, mengunggah dokumen dan mengikuti persyaratan dan instruksi lainnya, pendaftar pun dinyatakan sukses bergabung untuk mencalonkan diri sebagai penerima Kartu Prakerja.

Baca Juga: GAMKI Semarang Gelar Seminar Bersama Lentara dan Kemenag, Harus Hadapi Masalah dengan Adil

Tips untuk lolos seleksi pendaftaran pada tahap ini, pendaftar diharapkan mendaftarkan diri sesegera mungkin karena kuota dalam gelombang ini dibatasi hanya 10.000 orang.

Berhati-hati saat mengunggah dokumen, serta perhatikan syarat dan ketentuan yang telah ditentukan. Banyak  peserta pendaftar yang gagal pada tahap awal karena kecerobohan saat mengupload berkas.

Demikian informasi mengenai Kartu Prakerja Gelombang 49 yang telah dibuka disertai dengan cara mendaftar dan tips lolos seleksi.

Nantikan update informasi terbaru mengenai Kartu Prakerja berikutnya di Ringtimes Bali.***

Editor: Jero Kadek Wahyu Baratha


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah