Presiden Jokowi Kunjungi Pasar Badung Usai Puncak G20: Saya Ingin Lihat Harga Barang

- 17 November 2022, 13:15 WIB
Presiden Jokowi kunjungi Pasar Badung usai puncak G20.
Presiden Jokowi kunjungi Pasar Badung usai puncak G20. /Ni Made Ari Rismaya Dewi/Ringtimes Bali

RINGTIMES BALI - Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) melakukan kunjungan ke Pasar Badung pada Kamis, 17 November 2022.

Kunjungan ini dilakukan tepat satu hari setelah berakhirnya perhelatan internasional G20.

Dalam kunjungannya, Jokowi melakukan peninjauan harga barang dan inflasi di pasar.

Baca Juga: Sukseskan Gala Dinner KTT G20 di Bali, Wishnutama Banjir Pujian

"Seperti biasanya, saya ingin melihat harga-harga barang dan inflasi. Itu penting dalam hal kita membuat kebijakan daripada keadaan yang ada di pasar," ujarnya.

Selain mengecek harga barang , ia juga berkomunikasi langsung dengan pedagang maupun pembeli yang berada di pasar.

"Saya mendengar secara langsung untuk melihat bagaimana kondisinya, apa kendalanya, dan apa efek dari inflasi," sambungnya.

Baca Juga: Lakukan Penghinaan Terhadap Batik KTT G20, Mahyar Tousi Diserang Netizen Indonesia

Hal ini menurutnya efektif untuk memahami permasalahan yang terjadi di pasar, sehingga pemerintah bisa membuat kebijakannya.

Halaman:

Editor: Annisa Fadilla


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x