Bhabinkamtibmas Polres Klungkung Aktif Lakukan Pendampingan dan Monitoring Vaksinasi PMK

- 31 Juli 2022, 13:57 WIB
Bhabinkamtibmas Polres Klungkung secara aktif  melaksanakan monitoring serta pendampingan terhadap kegiatan vaksinasi PMK hewan ternak sapi.
Bhabinkamtibmas Polres Klungkung secara aktif melaksanakan monitoring serta pendampingan terhadap kegiatan vaksinasi PMK hewan ternak sapi. /Humas Polres Klungkung

RINGTIMES BALI - Bhabinkamtibmas Polres Klungkung secara aktif terus melakukan monitoring serta pendampingan terhadap kegiatan vaksinasi PMK pada hewan ternak sapi oleh petugas kesehatan hewan, pada hari Minggu, 31 Juli 2022.

Kegiatan vaksinasi PMK tersebut dilakukan dari kandang ke kandang sebagai bentuk upaya pencegahan penyebaran virus PMK di Kabupaten Klungkung.

Aiptu I Nyoman Diana selaku Bhabinkamtibmas Desa Kamasan bersama drh Ni Putu Armi dan petugas vaksinator melakukan monitoring serta pendampingan vaksinasi PMK pada hewan ternak sapi di Subak Kacang Dawa, Desa Kamasan, Klungkung.

Baca Juga: Kemeriahan Opening Ceremony Asean Para Games Solo 2022, Dihadiri 15 ribu Undangan

Di tempat yang berbeda, Aiptu I Wayan Saba selaku Bhabinkamtibmas Desa Jumpai bersama drh Arya Upadan dan petugas vaksinator juga melakukan monitoring serta pendampingan vaksinasi PMK pada hewan ternak sapi di Subak Pegatepan Tempek Nengan, Desa Jumpai, Klungkung.

Kompol Ida Bagus Putra Sumerta, S.Sos. selaku Kapolsek Klungkung mengatakan bahwa kegiatan monitoring dan pendampingan vaksinasi PMK tersebut dilakukan agar semua proses vaksinasi pada hewan ternak sapi berjalan lancar, aman dan kondusif.

“Hari ini personel Bhabinkamtibmas Polsek Klungkung kita terjunkan untuk melakukan monitoring dan pendampingan suntik vaksin terhadap sapi yang bertempat di Subak Kacang Dawa sebanyak 70 ekor sapi,” kata Kapolsek Klungkung.

Baca Juga: Asosiasi Hotel Bali Ungkap Dampak Kenaikan Harga Listrik hingga BBM: Kalau Bisa Ditunda

“Namun di Subak Pegatepan Tempek Nengan ada 73 ekor sapi dan semua sapi menerima vaksin PMK dalam kondisi sehat,” sambungnya.

Halaman:

Editor: Annisa Fadilla

Sumber: Humas Polres Klungkung


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x