Menteri BUMN Erick Thohir Setujui Rekomendasi Wayan Koster Terkait Tenaga Kerja Lokal di RSIB

- 23 Juli 2022, 07:50 WIB
Menteri BUMN Erick Thohir menyetujui rekomendasi Gubernur Bali Wayan Koster untuk memberdayakan tenaga kerja lokal di RSIB.
Menteri BUMN Erick Thohir menyetujui rekomendasi Gubernur Bali Wayan Koster untuk memberdayakan tenaga kerja lokal di RSIB. /Instagram.com/@pemprov_bali

RINGTIMES BALI - Menteri BUMN RI Erick Thohir menyepakati rekomendasi dari Gubernur Bali I Wayan Koster untuk memberikan pemberdayaan kepada tenaga kerja lokal Bali di dalam pengoperasian Rumah Sakit Internasional Bali (RSIB).

RSIB sendiri termasuk dalam satu kesatuan Pembentukan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Sanur yang berfokus pada bidang Kesehatan dan Pariwisata.

Kesepakatan itu disampaikan, setelah Gubernur Wayan Koster memperjuangkan pelestarian kesejarahan Presiden RI, Ir. Soekarno di Kawasan Hotel Grand Inna Bali Beach, hingga penerapan tenaga kerja lokal di RSIB.

Baca Juga: Erick Thohir Dorong Pemanfaatan Digitalisasi di Sektor Pendidikan  

Ada juga pembahasan mengenai penerapan desain arsitektur tradisional Bali di RSIB dan berjuang agar mempertimbangkan pemberian manfaat PAD kepada Pemerintah Kota Denpasar pada khususnya.

Diskusi tersebut dilaksanakan pada Jumat, 22 Juli 2022 secara virtual dari Jayasabha dan dihadiri secara langsung di Jakarta oleh Menko Bidang Perekonomian RI Airlangga Hartarto, Menteri Tenaga Kerja RI Ida Fauziyah.

Turut dihadiri juga oleh Menteri Kesehatan RI, Budi Gunadi Sadikin, Kementrian Keuangan RI serta diikuti juga secara virtual oleh Walikota Denpasar, IGN Jaya Negara.

Baca Juga: Menteri BUMN Erick Thohir Rencanakan Pembentukan Holding dan Subholding PLN di Tahun 2023  

Dilansir dari Instagram @pemprov_bali, Menteri BUMN Erick Thohir mengatakan sudah sepakat penduduk di Sanur untuk menata UMKM di wilayah setempat, sehingga tertata rapi dan menjadi satu kesatuan dalam ekosistem kawasan KEK.

Kemudian untuk tenaga kerja lokal, mayoritas pegawainya dari daerah Bali seperti dokter muda dari Bali dan perawat yang diseleksi dengan ketat.

Halaman:

Editor: Muhammad Khusaini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x