Bandara Ngurah Rai Siap Beroperasi untuk Pelaku Perjalanan Luar Negeri

- 31 Januari 2022, 17:36 WIB
Ilustrasi, Bandara Ngurah Rai siap beroperasi untuk pelaku perjalanan luar negeri.
Ilustrasi, Bandara Ngurah Rai siap beroperasi untuk pelaku perjalanan luar negeri. /Instagram.com/@baliairport

RINGTIMES BALI  - Kabar gembira datang untuk industri pariwisata di Bali. Pasalnya PT Angkasa Pura I bersiap membuka koridor di Pulau Dewata bagi Pelaku Perjalanan Luar Negeri (PPLN) di Bandara Ngurah Rai.

Faik Fahmi selaku Direktur Utama Angkasa Pura I dalam keterangannya menjelaskan siap membuka rute penerbangan dari 3 maskapai yaitu garuda Indonesia, Singapore Airlines, dan Batik Air.

Faik Fahmi juga menjelaskan bahwa pihak Angkasa Pura I telah berkordinasi dengan pihak terkait seperti dengan Imigrasi, KKP, satgas Covid 19 untuk mempersiapkan skema pembukaan bagi pelaku perjalanan luar negeri ini.

Baca Juga: Pelatih Bali United Teco Ungkap Alasan Tidak Suka Ganti Pemain saat Kontra Borneo FC

Sebelumnya, seperti dilansir dari Antara Bali, 27 Januari 2022 sudah ada 3 maskapai yang telah membuat pengajuan rute secara resmi ke Bali. Pengajuan resmi itu kemudian disetujui untuk diizinkan beroperasi.

Rencananya maskapai Garuda Indonesia tujuan Narita – Bali akan dibuka pada 2 Februari 2022. Selain itu ada Singapore Airlines tujuan Singapura - Bali pada 16 Februari 2022, dan Batik Air tujuan Bali – Singapura pada tanggal yang sama.

Kesiapan Bandara Ngurah Rai Bali mencakup passenger journey sejak turun pesawat menuju hotel karantina.

Baca Juga: Beredar Narasi WHO Minta Stop Vaksin Covid-19 di Seluruh Dunia, Kominfo Ungkap Fakta Sebenarnya

Setelah itu akan ada proses-proses terkait protokol kesehatan yang harus dilalui para pelaku perjalanan luar negeri dari Bali maupun keluar Pulau Dewata.

Halaman:

Editor: Muhammad Khusaini

Sumber: Antara Bali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x