Seorang Siswi Kelas 7 Positif Covid-19, Pembelajaran Tatap Muka atau PTM di SMPN 2 Kuta Dihentikan Sementara

- 24 Januari 2022, 18:06 WIB
Seorang siswi kelas 7 positif Covid-19, Pembelajaran Tatap Muka (PTM) di SMPN 2 Kuta dihentikan sementara.
Seorang siswi kelas 7 positif Covid-19, Pembelajaran Tatap Muka (PTM) di SMPN 2 Kuta dihentikan sementara. /Instagram.com/@sagra.bali

RINGTIMES BALI - Pembelajaran tatap muka (PTM) di SMPN 2 Kuta dihentikan sementara setelah salah satu siswinya terdeteksi positif Covid-19.

PTM sudah mulai digelar semenjak turunnya kasus positif Covid-19 di Bali, termasuk di SMPN 2 Kuta.

Selain tetap melakukan protokol kesehatan, screening juga dilakukan untuk memastikan kesehatan dan tidak adanya kasus positif Covid-19 di lingkungan sekolah.

Baca Juga: Konferensi Pers Maklumat Pulihkan Indonesia, WALHI: Pemerintah Tak Menjawab Kebutuhan Rakyat

PTM akhirnya dihentikan sementara setelah salah satu siswi kelas 7 terpapar Covid-19, yakni mulai tanggal 21 Januari 2022.

Ini dilakukan tentunya untuk menjaga agar tidak terjadi kontak langsung antara siswi yang positif agar tidak menyebar kepada siswa-siswi yang lain.

Hal ini sesuai dengan surat edaran Dinas Kabupaten Badung dimana dari hasil screening, salah satu siswinya dinyatakan positif Covid.

Baca Juga: Kunci Jawaban Latihan Soal Penilaian Harian Tema 6 Kelas 2 SD MI Subtema 1, Bagian Pilihan Ganda

"PTM di SMP 2 Kuta di hentikan sementara

Sehubungan dengan adanya yang terpapar Covid 19 pada salah satu siswi kelas 7 di SMP N 2 Kuta sementara pelajaran secara tatap muka ditiadakan, Senin 24 Januari 2022.
 
Sesuai dengan surat edaran Dinas Kabupaten Badung tanggal 18 Januari 2022 prihal Screening siswa SMP N 2 Kuta yang mana terdapat salah satu siswi nya dari hasil swab yang dinyatakan positif Covid 19.
 
Sehingga kegiatan PTM di SMP 2 diberhentikan sementara dari tanggal 21 Januari 2022 hingga tanggal 25 Januari 2022 dan tanggal 26 Januari 2022 kembali dilakukan PTM," dikutip dari postingan Instagram @sagra.bali pada 24 Januari 2022.
 
Setelah penghentian sementara kegiatan belajar mengajar pada 21 Januari 2022 hingga 25 Januari 2022, kegiatan pembelajaran tatap muka akan kembali dilakukan pada 26 Januari 2022.***

Editor: Rian Ade Maulana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x