Babak Baru Kasus Bunuh Diri Novia Widyasari, Dilecehkan Senior sampai Rekayasa Penahanan Randy Bagus

6 Desember 2021, 17:41 WIB
Randy Bagus didalam sel, kekasih Novia Widyasari korban bunuh diri /@ponakanjendral/twitter

RINGTIMES BALI – Kasus bunuh diri Novia Widyasari mendatangkan babak baru, mulai beredar informasi bahwa almarhumah sempat melapor dirinya dilecehkan senior kampus hingga netizen menduga penangkapan Randy Bagus direkayasa. 

Jagat sosial media masih berusaha mengulik kasus bunuh diri Novia Widyasari, mendapat berita bahwa korban sebelumnya dilecehkan senior kampus dan foto Randy Bagus di tahanan diduga formalitas. 

Universitas Brawijaya melalui jumpa persnya membenarkan bahwa sebelum Novia Widyasari bunuh diri, dirinya melapor ke fungsionaris Fakultas Ilmu Budaya Universitas Brawijaya bahwa dilecehkan senior kampus. 

Baca Juga: Pacar Novia Widyasari Rahayu Terancam 5 Tahun Penjara, Ketua PC PMII Mojokerto: Apa Bedanya dengan Maling

Novia dilecehkan senior yang merupakan kakak tingkat di Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris FIB UB dengan inisial “RAW”. 

Hal ini sempat menjadi informasi simpang siur, banyak yang mengatakan bahwa kejadian ini terjadi sebelum Novia Widyasari menjalin hubungan dengan Randy Bagus. 

Sempat merasa trauma, namun hal yang sama justru terjadi kembali ketika dirinya berpacaran dengan Randy Bagus. 

Baca Juga: Fakta Lain Kasus Novia Widyasari, Alami Pelecehan oleh Senior di Kampusnya

Pihak Universitas Brawijaya memberi penjelasan bahwa mereka akhirnya membentuk Komisi Etik dan melakukan pemeriksaan terhadap RAW. 

Setelah dianggap bersalah, RAW diberi hukuman dan Novia saat itu mendapat pendampingan melalui konseling. 

Disisi lain, setelah ramai Randy Bagus ditahan, hari ini banyak opini yang menjadi teka-teki masyarakat. 

Baca Juga: Respon Kemen PPPA terhadap Kasus Novia Widyasari Rahayu, Bintang Puspayoga Imbau Warga Melapor di SAPA

Beredar sejumlah foto Randy Bagus menggunakan baju tahanan orange dengan tangan terikat di jeruji sel. 

Netizen justru melihat ke arah gembok yang tidak mengikat rantai sel dan menduga bahwa ini adalah rekayasa penahanan Randy Bagus. 

Selain itu, latar belakang sel yang memperlihatkan kasur besar membuat netizen geram dan mulai bertanya melalui akun Divisi Humas Polri di Twitter. 

Sebuah tangkap layar komentar juga beredar. 

Beredar sebuah komentar tentang rekayasa penahanan Randy Bagus yang membuat masyarakat penasaran twitter

Kembali meluap, masyarakat mulai mempertanyakan ini kepada pihak kepolisian, namun sampai saat ini Randy Bagus yang ditahan di sel Polda Jatim tetap diakui kepolisian bahwa hal ini bukanlah formalitas. 

Baca Juga: Tanggapi Kasus Novia Widyasari, Kalis Mardiasih Tulis Surat Terbuka

Babak baru kasus bunuh diri Novia Widyasari mendatangkan fakta bahwa banyak beban yang ia bahwa sejak dilecehkan senior kampus, namun isu rekayasa penahanan Randy Bagus masih opini masyarakat berdasarkan informasi yang belum jelas.***

Editor: Suci Annisa Caroline

Tags

Terkini

Terpopuler