Makanan Sehat saat Sahur yang Dianjurkan dr. Zaidul Akbar

- 7 Juli 2022, 15:08 WIB
Di waktu sahur, sebaiknya konsumsi makanan sehat yang bergizi. Berikut makanan sehat yang dianjurkan dikonsumsi di waktu sahur.
Di waktu sahur, sebaiknya konsumsi makanan sehat yang bergizi. Berikut makanan sehat yang dianjurkan dikonsumsi di waktu sahur. /YouTube.com/dr. Zaidul Akbar Official

RINGTIMES BALI - Sahur merupakan salah satu rangkaian kegiatan yang dilakukan umat muslim saat ingin berpuasa. Meskipun tidak diwajibkan, tapi sahur dianjurkan sebagai pengisi energi agar kita bisa berpuasa.

Oleh karena itu, umat muslim harus memperhatikan makanan yang dikonsumsi di waktu sahur. Sebaiknya sahur dengan makanan yang bergizi dan juga sehat.

Dilansir dari kanal YouTube, dr Zaidul Akbar mengungkapkan makanan sehat di waktu sahur.

Baca Juga: Manfaat Sayuran Beserta Cara Mengolah yang Benar Menurut dr Zaidul Akbar

"Obat untuk tubuh ada pada yang Allah tumbuhkan di atas tanahnya. Di atas tanah-Nya simpelnya seperti itu. Catatannya beri dia bahan baku," ucap dr Zaidul Akbar

Allah memberikan teknologi kepada kita. Teknologi tersebut bernama lebah. 

Lebah mengambil saripati pohon, makanya ketika kita membaca surat An-Nahl yang berarti diwahyukan. 

Jadi, lebah adalah makhluk yang mendapatkan wahyu.

Lebah mengambil seluruh saripati pohon yang kemudian dikumpulkan dalam satu tempat, yakni di sarangnya.

Baca Juga: 4 Makanan Sehat yang Dianjurkan untuk Dikonsumsi Menurut dr Zaidul Akbar

"Diaduk-aduk sama lebah, di kipas dan dipanasi sehingga menjadi satu produk yang kita kenal dengan madu," jelasnya.

Pada madu terdapat 20 jenis asam amino, enzim. Asam amino adalah bahan baku enzim yang ada pada madu.

Bahkan Nabi Muhammad Shallallahu Alaihi Wasallam pernah berkata, syifa atau kesembuhan itu ada 3 dan salah satunya dengan meminum madu.

Kenapa? Karena di dalam madu terdapat enzim, di situ ada asam amino.

"Dan semua produk lebah bermanfaat bagi manusia," kata dr Zaidul Akbar.

Baca Juga: Cara Mengobati Pencernaan yang Bermasalah Menurut dr Zaidul Akbar

Produk lebah yang dimaksud yakni madu, royal jelly, bee pollen, propolis, semuanya ada risetnya. 

Meskipun riset sebenarnya tidak membuktikan, tapi riset pada dasarnya untuk menjelaskan kepada kita. 

Karena tanpa adanya riset itu kita sudah percaya dengan Al quran dan hadist, itulah konsep dasar dari iman.

"Bahkan saat sahur Anda bisa minum air putih, makan kurma, dan juga madu."

Sedangkan saat berbuka, perbanyak mengkonsumsi sayur dan juga jangan lupa untuk minum minyak.

Baca Juga: Dr Zaidul Akbar Ungkap Minuman yang Bisa Membantu Turunkan Kolesterol dan Darah Tinggi

Pilihan terbaik adalah minyak zaitun, karena zaitun mengandung mufa.

Namun, jika tidak memiliki zaitun, bisa dengan VCO (virgin coconut oil).

Jika keduanya tidak ada bisa diganti dengan santan.

"Santan peras, kemudian tambahkan madu dan jahe," ucapnya.

Komposisi santan itu memiliki protein dan lemak, sama dengan asi.

Saat sahur Anda bisa makan kurma, minum air putih, dan mengonsumsi buah-buahan. Jika butuh minyak, minum minyak satu sendok makan. 

Kemudian berdoa, Ya Allah cukupkan badanku untuk bekerja mencari nafkah dan beribadah. 

"Makan-makanan tadi berkah, Anda tidak perlu makan banyak," tutupnya.***

Editor: Rian Ade Maulana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah