5 Makanan Pemicu Diabetes dan Membahayakan Kesehatan Jantung

- 19 Juni 2021, 14:56 WIB
Berikut adalah lima makanan yang dapat memicu diabetes hingga dapat membahayakan kesehatan organ jantung kita
Berikut adalah lima makanan yang dapat memicu diabetes hingga dapat membahayakan kesehatan organ jantung kita /Instagram @azie.noor


RINGTIMES BALI -
Penyakit jantung adalah salah satu penyakit kronis mematikan yang dapat menyebabkan kematian terparah di dunia, begitu juga diabetes.

Tahukah Anda, jika penerapan pola makan tidak sehat dapat membahayakan kesehatan lega jantung Anda.

Selain itu, beberapa makanan juga dapat menimbulkan penyakit diabetes yang dapat memicu penyakit kronis lainnya.

Lantas, makanan apa saja sebenarnya yang dapat membahayakan dan menimbulkan penyakit jantung serta diabetes.

Baca Juga: 5 Makanan Penyebab Penuaan Dini, Serta Tak Sehat untuk Tulang dan Jantung

Dilansir dari healthline, berikut adalah lima makanan yang membahayakan kesehatan jantung dan dapat memicu diabetes:

1. Makanan Daging merah

Kebiasaan makan makanan daging merah seperti sapi, domba dan babi dapat meningkatkan risiko penyakit jantung dan diabetes.

Meski enak, jenis makanan ini tinggi lemak jenus yang dapat meningkatkan kolestrol yang memicu penyakit Jantung.

Baca Juga: 3 Gejala Serangan Jantung pada Wanita, Tak Hanya Sesak Nafas

2. Softdrink

Selain makanan, minuman bersoda juga mengandung kadar gula tinggi, jauh di atas rekomendasi konsumsi per hari.

Minuman ini akan cenderung menimbulkan kenaikan berat badan, obesitas, diabetes tipe 2, tekanan darah tinggi dan penyakit jantung. 

3. Kue atau Jajanan

Makanan seperti cookies, kue, dan muffin juga membahayakan kesehatan jantung.

Dimanana gula tambahan dan trigliserida yang tinggi dalam makanan dapat meningkatkan risiko gangguan pada jantung.

Baca Juga: 7 Makanan Tinggi Lemak Penyebab Serangan Jantung, Batasi Konsumsi Ayam Goreng

4. Nasi putih, roti dan pasta

Ketiga makanan ini dapat membahayakan kesehatan jantung.

Jenis makanan ini mengandung gula dan berdasarkan penelitian meningkatkan risiko jantung dan diabetes tipe 2.

5. Ayam goreng krispy

Ayam goreng adalah salah satu makanan  yang mengandung kalori, lemak dan natrium akibat proses memasaknya.

Baca Juga: Trailer Ikatan Cinta 13 Juni, Papa Surya Dapat Dokter Jantung Terbaik, Elsa dan Sarah Terjebak

sebuah studi juga mengungkapkan bahwa makanan yang digoreng dan dikonsumsi penderita diabetes tipe 2 obesitas dan tekanan darah tinggi, akan meningkatkan risio gagal jantung.***

Editor: Muhammad Khusaini

Sumber: Healthline


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x