Sejam, Kobaran Api Hanguskan Kandang Ayam, Mobil dan Motor di Badung

- 23 Agustus 2020, 13:19 WIB
Satu unit mobil korban kebakaran, gosong dilalap api
Satu unit mobil korban kebakaran, gosong dilalap api /tim ringtimes bali

RINGTIMES BALI- Kebakaran melanda kandang ayam dan kandang babi yang terletak di Banjar Padang Gang Padang Sari, Kerobokan, Kuta Utara Badung, Sabtu 22 Agustus 2020 malam.

Selain menghanguskan 50 ekor ayam aduan, si jago merah juga membakar satu unit mobil Kijang dan 1 unit motor.

Informasi menyebutkan kebakaran tersebut terjadi sekitar pukul 23.20 Wita, setelah dilihat oleh saksi oleh saksi Bayu Suyasa (30) anak dari pemilik kandang ayam I Nyoman Widiana (46). Siang itu saksi rencananya akan membuat layangan.

Baca Juga: Pemprov Bali Segera Luncurkan Video Bali Aman di Kunjungi Wisatawan

Namun saat keluar rumah dari lantai 2 rumahnya, saksi melihat ada kobaran api dari kandang ayam milik bapaknya yang letaknya di sebelah selatan. Terkejut melihat tempat kandang ayam milik bapaknya terbakar, saksi langsung turun menuju lokasi.

Setiba dilokasi, ia melihat api sudah berkobar hebat. Saksi mencoba membuka pintu pagar dan berteriak meminta bantuan warga setempat. "Warga berdatangan mencoba untuk membantu memadamkan namun api terlalu besar," ujar sumber dilapangan.

Mengetahui kandang ayam terbakar, pihak keluarga saksi pun berdatangan. Karena kondisi kebakaran sangat dekat dengan rumah, saksi dan keluarganya  bergegas mengeluarkan barang-barang. Tapi, nyatanya kobaran api kian tidak bersahabat.

Baca Juga: Minggu, Gunung Sinabung Erupsi Lagi, Awan Panas Guguran ke Arah Tenggara 1000 Meter

Selain menghanguskan kandang ayam berikut 50 ekor ayam aduan dan kandang sapi, si jago merah juga meluluh-lantakkan satu unit mobil Toyota Kijang Kapsul DK 1157 CB, satu unit motor Honda Prima Tahun 89 DK 4814 FA dan seluruh bangunan.

Sementara itu, petugas kebakaran menurunkan 5 mobil damkar Badung ke lokasi kejadian. Petugas damkar berjibaku menyemprotkan air, dan api berhasil dipadamkan sekitar pukul 24.15 Wita.

Kasubbag Humas Polres Badung Iptu Gede Ketut Oka Bawa mengatakan, pihak kepolisian masih menyelidiki penyebab kebakaran tersebut. Namun diduga kuat berdasarkan keterangan para saksi, api diduga berasal dari korsleting listrik di kandang ayam.

Baca Juga: Gubernur: Jangan Terpengaruh Hasutan Tolak Protokol Kesehatan

Kerugian akibat kebakaran itu mencapai Rp 300 juta. "Diduga akibat korsleting arus listrik di kandang ayam, mengingat banyak tikus dan mesin penetas telur selalu menyala," terangnya.***(K-01)

Editor: Emanuel Oja


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x