Teka-Teki di Kubu Koalisi Jembrana Maju (KJM) Masih Burem

- 20 Agustus 2020, 21:05 WIB
I Nengah Tamba (kiri) Patriana Krisna (kanan).
I Nengah Tamba (kiri) Patriana Krisna (kanan). /I Dewa Putu Darmada /Tim Ringtimes Bali

"Kami dari KJM sudah siap hadapi Pilkada Jembrana, semua persyaratan calon telah terpenuhi," tegasnya, Kamis (20/8/2020).

Baca Juga: Konsisten Kendalikan Covid-19, Denpasar Dapat Apresiasi

Lanjut Puriawan, tinggal rekomendasi untuk paket ini saja. Sementara baru rekomendasi dari Partai Golkar yang telah keluar. Sedangkan rekomendasi dari Partai Demokrat dan Gerindra menyusul.

Saat ditanya mengai bukti pengunduran diri Ipat dari ASN, apakah baru sebatas pernyataan diri siap mundur atau sudah merupakan surat keterangan pengunduran diri masih dalam proses dari pejabat yang berwewenang, Puriawan mengatakan telah menerima bukti serah terima pengunduran diri dari yang bersangkutan.

Terkait isu mahar, menurut Puriawan itu tidak benar. Isu tersebut merupakan tuduhan tidak mendasar yang dibuat pihak lawan. Ipat menurut Puriawan murni ingin mundur dari ASN dan mencalonkan diri untuk kejayaan masyarakat Jembrana.

Baca Juga: Anggaran Pilkada Jangan Sampai Mubazir, ini Kata Pengamat Politik

Sementara itu Plt Ketua DPD Golkar Jembrana I Made Suardana menambahkan, untuk saat ini paket Tamba-Ipat sudah menunjukan keseriusannya untuk bertarung di Pilkada Jembrana.

Semua persyaratan administrasi paket Tamba-Ipat, sudah terpenuhi. Termasuk telah menyerahkan uang saksi Rp 1,5 Milyar kepada KJM. Hanya tinggal menunggu rekomendasi dari Partai Demokrat dan Partai Gerindra.***(I Dewa Putu Darmada)

Halaman:

Editor: Dian Effendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x