Batal Tanding Kontra Madura United, Persija Benahi Pemain Positif dan Negatif dengan Latihan Khusus

- 11 Februari 2022, 17:00 WIB
Batal tanding kontra Madura United, Persija benahi pemain positif dan negatif dengan latihan khusus.
Batal tanding kontra Madura United, Persija benahi pemain positif dan negatif dengan latihan khusus. /Instagram.com/@persija

RINGTIMES BALI -  Persija yang batal bertanding kala menjamu Madura United pada pekan ke 24 Liga 1 mulai membenahi diri dengan melakukan latihan khusus bagi semua pemain.

Seluruh pemain Persija mendapatkan menu latihan yang berbeda mengingat ada pemain yang masih positif Covid-19 dan ada yang sudah sembuh dengan hasil negatif.

Skuad Macan kemayoran yang saat ini sedang mencoba untuk melewati gelombang infeksi Covid-19 setelah sebelumnya hanya 11 pemain yang siap untuk bertanding dan dinyatakan negatif.

Baca Juga: Kunci Jawaban IPS Kelas 8 Halaman 189-191 Uji Kompetensi Bab 3 Terlengkap 2022, Pemaksimalan Potensi Laut

Seperti dilansir dari laman web resmi Persija, skuad Macan kemayoran mulai menjalankan program latihan khusus bagi masing-masing pemain untuk menghindari kondisi pemain yang berkurang akibat karantina.

Latihan yang diberikan tersebut diwajibkan bagi seluruh pemain yang dinyatakan positif namun tidak menunjukan gejala sedangkan kelonggaran diberikan kepada pemain yang merasa kurang fit.

Latihan tersebut berlangsung di 2 tempat yang berbeda guna menjauhkan pemain yang terindikasi negatif supaya tidak tertular.

Baca Juga: Balitbangnovda Kabupaten Buleleng Terus Berupaya Giatkan Sosialisasi Inovasi Daerah

Bagian 11 pemain yang sudah terindikasi negatif, latihan dilakukan di lapangan terbuka yang dikomando oleh asisten pelatih, Ferdiansyah dan pelatih fisik, Alberto Lungherini.

Ferdiansyah mengungkapkan kalau dia dan timnya tetap menginstruksikan para pemain untuk menjaga kebugaran mengingat Liga 1 Indonesia masih berlangsung dan berharap semua pemain bisa cepat bergabung dengan tim yang lain.

Halaman:

Editor: Rian Ade Maulana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x