Timnas Indonesia Batal Ikut Piala AFF U23 Tahun 2022 di Kamboja, Netizen Ungkapkan Rasa Kecewa

11 Februari 2022, 17:45 WIB
Timnas Indonesia dikabarkan batal ikuti Piala AFF U23 tahun 2022 di Kamboja. /Instagram/@pssi/

RINGTIMES BALI – Kabar mengejutkan datang dari PSSI Hari ini. Pasalnya, Timnas Indonesia dikabarkan batal ikuti Piala AFF U23 tahun 2022 di Kamboja.

Batalnya Timnas Indonesia pada gelaran Piala AFF U23 tahun 2022 di Kamboja ini diumumkan secara resmi pagi ini di akun Instagram @pssi pagi ini.

Pada tampilan gambar di Instagram @pssi terlihat foto punggung dua pemain Indonesia sedang berjalan dengan judul INDONESIA BATAL IKUTI TURNAMEN PIALA AFF U-23.

Baca Juga: Super Big Match Liga 1 Bhayangkara vs Bali United, Teco Minta Tim Waspadai Melvin Platje

Pada caption postingan tersebut dinyatakan alasan mengapa Timnas Indonesia gagal tampil di piala AFF U23 yang sejatinya akan digelar pada 14-26 Februari 2022.

Beberapa alasan yang dinyatakan PSSI antara lain, pertama ada tujuh pemain Timnas yang positif Covid 19. 7 Pemain itu adalah, Ronaldo Joybear Junior, Muhammad Ferrari, Braif Fatari, Taufik Hidayat, Irfan Jauhari, Ahmad Figo Ramadhani, dan Cahya Supriyadi.

Kedua, ada 4 pemain yang sedang menunggu masa inkubasi karena 1 kamar dengan pemain yang terpapar Covid. 4 pemain itu antara lain: Alfeandra Dewangga, Genta Alparedo, Muhammad Kanu Helmiawan, dan Marcelino Ferdinand.

Baca Juga: Balitbangnovda Kabupaten Buleleng Terus Berupaya Giatkan Sosialisasi Inovasi Daerah

Ketiga ada tiga pemain yang mengalami cedera sehingga tidak bisa tampil. Ketiga pemain itu adalah Gunansar Mandowen, Ramai Rumakiek, dan Muhammad Iqbal.

Dengan ketiga alasan tersebut PSSI mengumumkan timnas merah putih batal tampil di Piala AFF U-23 di Kamboja.

Atas batalnya Indonesia tampil di gelaran AFF, netizen dalam negeri mengungkapkan kekecewaannya. Warganet dalam negeri kecewa karena gagal menyaksikan pasukan garuda muda berlaga di kejuaraan bergengsi se-Asia Tenggara ini.

Baca Juga: Jelang Laga PSS Sleman vs Persib, Passos Lakukan Koordinasi dengan Robert Albert Terkait Strategi Pertandingan

Kekecewaan itu dituliskan di kolom komentar akun Instagram @pssi.

Ya Allah pagi-pagi beritanya,” tulis @_salsabila.m

Berita membuat mood rusak di pagi hari,” tulis @irvanromadhonii.

SEMOGA SALAH KETIK SEMOGA SALAH KETIK SEMOGA SALAH KETIK,” tulis @alkaromah19.

Hiburannya cuma ini, ee malah batal,” tulis @xricxx.

Demikianlah reaksi dan kekecewaan netizen pada batalnya Timnas Indonesia tampil di gelaran Piala AFF U23 di Kamboja.***

 

Editor: Muhammad Khusaini

Tags

Terkini

Terpopuler