Jelang Laga PSS Sleman vs Persib, Passos Lakukan Koordinasi dengan Robert Albert Terkait Strategi Pertandingan

- 11 Februari 2022, 17:08 WIB
Passos mengungkapkan sudah berkoordinasi dengan Robert Albert terkait strategipertandingan Persib vs PSS Sleman.
Passos mengungkapkan sudah berkoordinasi dengan Robert Albert terkait strategipertandingan Persib vs PSS Sleman. /Instagram/@luiziinhopassos_goalk

RINGTIMES BALI – Pertandingan Liga 1 Indonesia kembali bergulir dan kali ini akan mempertemukan klub besar yakni PSS Sleman vs Persib pada pukul 21.30 WITA di stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar.

Persib yang harus menelan pil pahit kekalahan sata kontra Bhayangkara FC saat ini kembali dengan optimisme menang yang tinggi setelah pelatih Kiper Luizinho Passos mengungkapkan sudah berkoordinasi dengan Robert Albert.

Pelatih yang sering disapa Passos tersebut mengungkapkan kalau dirinya sudah berkoordinasi dengan pelatih kepala tersebut terkait dengan arahan dalam pertandingan kali ini.

Baca Juga: Paul Munster Bongkar Alasan Bhayangkara FC Tak Diserang Badai Covid-19 Sepanjang Liga 1 di Bali

Seperti dilansir dari laman web resmi Persib, skuad Maung Bandung kali ini memiliki motivasi yang tinggi untuk bangkit da mengamankan 3 poin untuk bisa bersaing di papan atas kelasemen sementara Liga 1.

Pelatih Kiper Luizinho Passos mengungkapkan kalau tim asuhannya kali ini sudah sangat siap menjalani pertandingan dan percaya kalau timnya akan menampilkan yang terbaik,

"Untuk laga besok, pemain sudah siap menjalani pertandingan penting melawan PSS Sleman. Saya tahu Sleman adalah satu tim besar. Tapi saya percaya dengan kemampuan para pemain, mereka akan menampilkan permainan terbaiknya," ungkap pelatih yang sering disapa Passos tersebut.

Baca Juga: Shin Tae Yong Lirik Pemain Bali United Komang Tri Arta Wiguna Masuk Skuad Timnas

Passos juga mengungkapkan kalau dirinya akan hadir dalam pertandingan kali ini mengingat pelatih kepala yakni Robert Albert harus absen karena masih dalam karantina akibat infeksi Covid-19.

"Saya hadir di kesempatan ini untuk membantu tim PERSIB. Saya juga yang menyampaikan program latihan yang disiapkan pelatih Robert Alberts sebagai persiapan untuk menjalani pertandingan ini," ungkap pelatih Kiper tersebut.

Halaman:

Editor: Muhammad Khusaini

Sumber: Persib


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x