Jalani 3 Kali Latihan, Teco Akui Bali United Siap Lawan PSM Makassar dengan Pemain Lengkap

7 Februari 2022, 14:34 WIB
Jelang BRI Liga 1 Bali United vs PSM Makassar. /Dok. Bali United

RINGTIMES BALI – Bali United akan menghadapi laga lanjutan BRI Liga 1 melawan PSM Makassar di pekan ke-23 pada Senin, 7 Februari 2022. 

Pertandingan Liga 1 antara Bali United dan PSM Makassar akan berlangsung di GOR Ngurah Rai, Bali malam nanti. 

Coach Teco sebagai pelatih kepala Bali United mengaku anak asuhnya siap untuk berhadapan dengan PSM Makassar usai jalani 3 kali sesi latihan yang cukup singkat. 

Baca Juga: IPS Kelas 7 Halaman 138, Kunci Jawaban Terbaru 2022, Tabel 1 dan 2 Daftar Kebutuhan Skala Prioritas

“Setelah terakhir melawan Persikabo, Bali United punya 3 kali latihan dan kita siap untuk melawan PSM Makassar besok,” ungkap Coach Teco dalam sesi jumpa pers virtual jelang laga. 

Diketahui bahwa pada pertemuan terakhir di putaran pertama BRI Liga 1, skuad Serdadu Tridatu harus pasrah atas kekalahannya dari Juku Eja. 

Diputaran pertama, gol dari Azka Fauzi dan Serif Hasic mampu mengalahkan Ilija Spasojevic dan kolega. 

Baca Juga: Pembahasan Soal Bahasa Indonesia Kelas 10 Halaman 227, Cara Meneladani Karakter Unggul Tokoh

Namun kali ini, Coach Teco optimis timnya akan memberikan hasil maksimal dengan komposisi pemain yang berbeda diputaran kedua. 

“Memang kita kalah diputaran pertama, tapi itu sudah lewat. Sekarang kita diputaran kedua punya momentum yang lebih bagus daripada putaran pertama sehingga kita harus kerja keras supaya bisa menang” ujar pelatih asal Brasil tersebut. 

Malam nanti, Teco juga mengungkap bahwa tak ada pemain yang absen atau akumulasi kartu sehingga memperbesar kemungkinan kemenangan.

Baca Juga: Soal Penilaian Harian Tema 6 Subtema 3 Kelas 3, Plus Kunci Jawaban Tahun 2022

Apabila Bali United mampu membalas atas kemenangan PSM putaran pertama, maka akan memperkecil jarak Serdadu Tridatu dengan pemuncak klasemen sementara.

Optimisme serupa juga muncul dari winger baru Serdadu Tridatu, Privat Mbarga. 

Privat Mbarga yang mendampingi Coach Teco dalam sesi prematch press conference mengaku ingin membantu timnya menang, terlepas dari gol olehnya atau bukan. 

Perlu diketahui bahwa hingga kini, dari lima laga bersama Bali United, Privat berhasil menyumbangkan 3 gol dan 4 assist sehingga Serdadu Tridatu berhasil memperpanjang tren kemenangan dalam 5 laga terakhir. 

Baca Juga: Kunci Jawaban IPA Kelas 7 Halaman 144 Semester 1 BAB 4, Titik Tetap Bawah dan Atas Celcius dengan Farenheit

Melihat hal ini, tim lawan PSM Makassar tak ingin menunduk. 

PSM Makassar memiliki motivasi tersendiri dalam memutus tren positif Bali United. 

Diketahui bahwa Juku Eja memiliki waktu latihan yang lebih panjang untuk laga malam ini, lantaran pekan lalu batal bertanding melawan Persib Bandung. 

Coach Teco menjanjikan bahwa pertandingan antara dua klub perwalikan Indonesia untuk Piala AFC 2022 ini akan menjadi pertandingan yang menarik. 

“Kita pasti punya permainan bagus, saya pikir PSM juga akan bermain menyerang dan terbuka. Saya tahu disana ada banyak pemain bagus saya respek dengan lawan,” sambung Cugurra Teco. 

Baca Juga: Kunci Jawaban IPA Kelas 8 Semester 2 Halaman 76-78, Sistem Pernapasan Manusia Terlengkap 2022

Bali United akan kembali menatap PSM Makassar pada laga Liga 1 malam nanti dengan kick off pukul 21.30 WITA.*** 

Editor: Rian Ade Maulana

Tags

Terkini

Terpopuler