Bupati Tabanan Hadiri Acara Bulan Inklusif Keuangan Bali FINEF 2023

- 27 Oktober 2023, 17:42 WIB
Bupati Tabanan, Dr. I Komang Gede Sanjaya.,S.E.,M.M, menghadiri acara Bulan Inklusif Keuangan (BIK) Bali FINEF tahun 2023, Jumat (27/10)
Bupati Tabanan, Dr. I Komang Gede Sanjaya.,S.E.,M.M, menghadiri acara Bulan Inklusif Keuangan (BIK) Bali FINEF tahun 2023, Jumat (27/10) /Dok Humas Tabanan/

RINGTIMES BALI – Dalam rangka meningkatkan literasi dan inklusi keuangan masyarakat Bali, Bupati Tabanan, Dr. I Komang Gede Sanjaya.,S.E.,M.M, menghadiri acara Bulan Inklusif Keuangan (BIK) Bali FINEF tahun 2023.

Acara tersebut diselenggarakan oleh OJK (Otoritas Jasa Keuangan) dan FKLJK (Forum Komunikasi Lembaga Jasa Keuangan) Provinsi Bali, yang kali ini digelar di Tabanan dan berlangsung di Gedung Kesenian I Ketut Maria, Jumat (27/10).

Bupati Sanjaya saat itu menyambut baik kehadiran Pemrakarsa kegiatan, yakni Wakil Ketua Dewan Komisioner Jasa Keuangan, Anggota Komisi XI DPR RI, PJ Gubernur Bali yang dalam hal ini diwakili oleh Kepala Biro Pengadaan Barang/Jasa Perekonomian Setda Provinsi Bali. 

Kegiatan juga dihadiri, Ida Cokorda Anglurah Tabanan, Kepala OJK Regional VIII Bali Nusra, Ketua UMUM FKLJK Provinsi Bali, Kepala Divisi Implementasi Pembayaran PUR dan MI Bank Indonesia, Jajaran Forkopimda Tabanan, Sekda Tabanan beserta 

para Asisten, Para Kepala OPD terkait dan Kepala Bagian dilingkungan Setda, Camat se-Kabupaten Tabanan dan para Kepala Sekolah beserta guru pendamping dan siswa SD, SMP, SMA/SMK di Kabupaten Tabanan.

Momen penyelenggaraan acara Bulan Inklusif Keuangan Bali, hasil Kerjasama antara OJK dan FKLJK ialah untuk meningkatkan literasi dan inklusi keuangan masyarakat Bali, serta memperkenalkan masyarakat Bali, khususnya di Tabanan untuk lebih dekat lagi dengan berbagai industri jasa keuangan serta produknya, dengan tersedianya ragam stan finansial dan UMKM expo. 

Untuk itu, PJ Gubernur Bali yang diwakili oleh Kepala Biro Pengadaan Barang/Jasa Perekonomian Setda Provinsi Bali, Drs. I Ketut Adiarsa, M.H sampaikan apresiasinya atas Kerjasama yang baik antara OJK dan FKLJK dalam pelaksanaan kegiatan ini.

“Saya sampaikan, berdasarkan hasil survei nasional literasi dan inklusi keuangan 2022, saat ini Provinsi Bali memiliki indeks literasi keuangan 57.66% masih di atas nasional 49.68%. Sedangkan tingkat inklusi keuangan sebesar 92,21%, masih di atas nasional 85,10%,” ucapnya.

“Ini artinya ada jarak yang cukup tinggi, yakni tingkat inklusi ketersediaan akses pemanfaatan produk dan jasa layanan keuangan Bali yang sudah cukup tinggi sedangkan tingkat literasi atau pengetahuan pemahaman terhadap Lembaga jasa keuangan yang masih rendah,” sebutnya.

Halaman:

Editor: Dian Effendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x