Bupati Hadiri HUT Ke-39 ST. Bhakti Karya, Banjar Badung, Munggu

- 27 Agustus 2023, 20:58 WIB
Bupati Giri Prasta saat menghadiri puncak perayaan HUT Ke-39 ST. Bhakti Karya di SDN 1 Munggu, Br. Badung, Ds. Munggu. Mengwi, Jumat (25/8).
Bupati Giri Prasta saat menghadiri puncak perayaan HUT Ke-39 ST. Bhakti Karya di SDN 1 Munggu, Br. Badung, Ds. Munggu. Mengwi, Jumat (25/8). /Dok Humas Badung

RINGTIMES BALI – Bupati Badung I Nyoman Giri Prasta menghadiri puncak perayaan HUT Ke-39 ST. Bhakti Karya dengan mengusung tema "Bersatu dan Berjuang"  yang bertempat di SDN 1 Munggu, Br. Badung, Ds. Munggu, Mengwi, Jumat (25/8).

Acara dihadiri pula oleh anggota DPRD Prov. Bali I Bagus Alit Sucipta, anggota DPRD Kab. Badung I Wayan Edy Sanjaya serta  Ni Luh Putu Gede Rara Hita Sukma Dewi, Camat Mengwi I Nyoman Suhartana.

Perbekel Desa Munggu I Ketut Darta,  Bendesa Adat Desa Munggu I Made Suwinda, Kaling Br. Badung I Made Rai Budakarma serta Kaling se-Desa Munggu, Kelian Adat Br. Badung I Made Rai Rotiana serta Kelian Adat se-Desa Munggu, Ketua BPD Desa Munggu,  Tokoh Masyarakat  beserta krama  Br. Badung.

Sebagai bentuk dukungan dan partisipasi Bupati Giri Prasta memberikan bantuan pribadi dana motivasi kegiatan sebesar Rp. 20 juta yang di terima langsung oleh Ketua ST. Bhakti Karya I Putu Dony Suhendra yang disaksikan langsung oleh Krama Br. Badung.

Baca Juga: Grand Final Jegeg Bagus Jembrana 2023, Finalis Turut Promosikan Desa Wisata

Kegiatan tersebut  juga memperoleh dana bantuan kegiatan yang diberikan oleh anggota DPRD Provinsi Bali I Bagus Alit Sucipta.

Anggota DPRD Kabupaten Badung I Wayan Edy Sanjaya serta Ni Luh Putu Gede  Rara Hita Sukma Dewi dan Perbekel Munggu I Ketut Darta masing-masing sebesar Rp. 5 juta.

Dalam sambutannya Bupati Giri Prasta menyampaikan terima kasih dan memberikan apresiasi kepada Sekaa Teruna/generasi muda/Generasi Z sudah melaksanakan aktifitas di Banjar Badung hingga memiliki segudang prestasi di bidang seni dan olah raga dari event-event yang diikuti oleh putra-putra asli Banjar Badung.

"Ketika kalian melaksanakan konsep Tri Hita Karana yang merupakan tiga sebab membuat kita bahagia yaitu  parahyangan( hubungan manusia dengan Tuhan) sudah melaksanakan tirtayatra dan membantu kegiatan di pura, pawongan (hubungan manusia dengan manusia) melakukan komunikasi dan bersinergi antar sekaa teruna, serta palemahan  (hubungan manusia dengan alam sekitar) sudah melaksanakan kebersihan di Banjar Badung, ini kalian sudah luar biasa, bagi saya selaku guru wisesa memberikan apresiasi kepada kalian yang sudah melaksanakan itu," ucapnya.

Halaman:

Editor: Dian Effendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x