Bupati dan Bunda Rai Sanjaya Kompak Mendukung Tumbuh Kembang Anak Tabanan Menuju Indonesia Emas

- 24 Juli 2023, 17:29 WIB
Gebyar PAUD Peringatan Hari Anak Nasional 2023  di Gedung Kesenian I Ketut Maria Tabanan, (24/7)
Gebyar PAUD Peringatan Hari Anak Nasional 2023 di Gedung Kesenian I Ketut Maria Tabanan, (24/7) /Dok Humas Tabanan

RINGTIMES BALI - Gebyar PAUD yang dirangkaikan dengan Peringatan Hari Anak Nasional 2023 yang diselenggarakan Himpunan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Anak Usia Dini Kabupaten Tabanan.

Yang ditujukan sebagai wadah kreativitas anak-anak, mendapat dukungan penuh dari Bupati Tabanan Dr. I Komang Gede Sanjaya, SE, MM, bersama Ny. Rai Wahyuni Sanjaya S.H., M.M, selaku Bunda PAUD Kabupaten Tabanan. 

Dukungan tersebut ditunjukkan dengan menghadiri secara langsung kegiatan yang diselenggarakan di Gedung Kesenian I Ketut Maria Tabanan, (24/7).

Antusias peserta terlihat dari dipadatinya Gedung Maria oleh anak-anak yang didampingi Orang Tua dan Para Guru.

Baca Juga: Wakil Ketua K3S Kota Denpasar Ny. Ayu Kristi Arya Wibawa Buka Sekolah Program Kelurga (PKH)

"Luar biasa buat anak-anak kita, tepuk tangan buat anak-anak kita karena anak-anak ini adalah nantinya sebagai pelita, tunas bangsa dan harapan bagi Tabanan, Bali, bahkan untuk Indonesia di mata dunia kedepan. Luar biasa untuk anak-anak kita yang terlahir di Tabanan ini," ujar Bupati Sanjaya yang saat itu juga didampingi Sekda, para Asisten, Kepala OPD dan Camat se-Kabupaten Tabanan.

Seperti yang kita ketahui bersama, anak-anak adalah anugerah dari Tuhan Yang Maha Esa, mereka itu bukan hanya milik keluarga, mereka juga sebagai tunas dan generasi bangsa yang harus kita lindungi.

Karena perkembangan bangsa dan negara di masa yang akan datang tergantung pada potensi dan peran anak-anak kita ini, imbuh Sanjaya seraya menegaskan agar seluruh pihak terkait, khususnya para guru mampu menjaga, mendidik serta membina anak-anak usia dini di Tabanan dengan baik.

Di kesempatan yang sama,senada dengan Bupati Tabanan, Ny. Rai Wahyuni Sanjaya juga menegaskan, bahwa perlindungan terhadap anak-anak harus terus dilakukan bersama-sama dengan melibatkan seluruh komponen bangsa.

Halaman:

Editor: Dian Effendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x