Bupati Tamba Salurkan Bantuan Warga Terdampak Banjir Pengambengan

- 8 Juli 2023, 20:10 WIB
Bupati Tamba Salurkan Bantuan Warga Terdampak Banjir Pengambengan
Bupati Tamba Salurkan Bantuan Warga Terdampak Banjir Pengambengan /Dok Humas Jembrana/

Perlu dukungan berbagai pihak yang dapat mendorong adanya tindakan penanggulangan secara cepat dan tepat.

"Hari ini kita sudah mapping kejadian-kejadian dimana banjir dan abrasi, kita minta dukungan dari teman-teman di pusat serta pihak balai," jelasnya.

Dilain sisi Kepala Dinas Sosial I Gusti Bagus Ketut Oka Parwata mengatakatan, penyaluran bantuan ini adalah bentuk perhatian Pemerintah Kabupaten Jembrana terhadap masyarakat yang terdampak musibah.

"Kami dari Dinsos bersama BPBD Kabupaten Jembrana terkait bencana di Pengambengan ini pertama kita memberikan makanan nasi bungkus, karena yang dibutuhkan masyarakat saat ini makanan jadi dulu, kemudian juga kita berikan bantuan Family Kit seperti matras, selimut dan juga Kidswear untuk anak-anak," ujarnya.

Lebih lanjut pihaknya menjelaskan masyarakat yang mendapatkan bantuan merupakan wilayah yang terdampak banjir cukup parah.

"Wilayah yang kita berikan bantuan baru di Pengembengan dan Pebuahan karena didaerah itu asismentnya cukup tinggi membuat masyarakat tidak dapat beraktifitas sehari-hari sehingga kita bantu," imbuhnya.

Sementara itu Kepala Desa Pengambengan Kamaruzzaman menyampaikan terdapat kurang lebih sebanyak 1000 kk di Desa Pengambengan terdampak banjir.

"Banjir ini merendam Banjar Munduk, Banjar Kelapa Balian dan Ketapang lampu sudah mulai surut airnya, kurang lebih 1000 kk yang kena," ujarnya.

Kamaruzzaman Berharap banjir yang kerap melanda Desa Pengambengan agar segera dapat teratasi.

"Kita sudah bicarakan dengan Pak Bupati meminta usulan fasilitas kepada kabupaten agar diusulkan ke provinsi mengenai sodetan jalur Provinsi ini, dengan harapan segera direalisasikan dan dipenuhi oleh bapak Gubernur," tandasnya.***

Halaman:

Editor: Dian Effendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x