Komitmen Berbagi ke Seluruh Kecamatan, Ny. Rai Wahyuni Sanjaya Kembali Menyapa Warga Pupuan

- 16 Juni 2023, 19:40 WIB
 Ketua TP PKK Kabupaten Tabanan, Ny. Rai Wahyuni Sanjaya, S.H.,M.M pada kegiatan aksi sosial “Menyapa dan Berbagi” di Kecamatan Pupuan
Ketua TP PKK Kabupaten Tabanan, Ny. Rai Wahyuni Sanjaya, S.H.,M.M pada kegiatan aksi sosial “Menyapa dan Berbagi” di Kecamatan Pupuan /Dok Humas Tabanan

RINGTIMES BALI - Tak diragukan lagi, komitmen Ketua TP PKK Kabupaten Tabanan, Ny. Rai Wahyuni Sanjaya, S.H.,M.M dalam memberikan bantuan dan perhatian kepada masyarakat di seluruh kecamatan di Tabanan secara merata, menjadi tekad kuat yang terus dikedepankan.

Terbukti pada hari ini, Jumat (16/6) pihaknya kembali hadir di tengah-tengah warga Kecamatan Pupuan melalui aksi sosial “Menyapa dan Berbagi” yang secara berkesinambungan terus dilakukan.

Berlangsung di GOR Desa Batungsel, Kecamatan Pupuan, dan diikuti oleh Sekretaris PKK Kabupaten Tabanan, serta dihadiri oleh Camat Pupuan, Kadis BPMD, Perbekel Batungsel dan Ketua TP PKK Kecamatan Pupuan.

Bantuan berupa kebutuhan pokok seperti beras, telur, susu serta kebutuhan pokok lainnya untuk memenuhi kebutuhan nutrisi ibu hamil dan anak-anak di Kecamatan Pupuan.

Bunda Rai Wahyuni melalui arahannya, menyampaikan bahwa kunjungannya tak lepas dari kerinduan yang dirasakannya kepada masyarakat Pupuan.

Kesempatan bertatap muka ini juga menjadi kesempatan untuk berbagi kepada masyarakat yang membutuhkan.

Baca Juga: Walikota Denpasar Periode 2008-2021 Rai D Mantra Raih Gelar Doktor, Walkot Jaya Negara Sampaikan Apresiasi

Pihaknya mengakui, program yang telah berlangsung semenjak masa pandemi Covid-19 hingga saat ini, dirasa mampu memberikan manfaat bagi masyarakat, meskipun tidak banyak, namun perhatian pemerintah sangat bisa dirasakan. 

“Kedatangan saya hari ini adalah untuk mengobati kerinduan dan meskipun dengan bantuan ini nanti, sudah pasti tidak bisa menjangkau seluruhnya, tapi nanti saya akan bertahap membantu, mungkin tahun depan program ini akan terus saya lanjutkan agar bisa terus membantu semeton-semeton, lansia, ibu-ibu hamil, alit-alit yang kekurangan gizi dan kader PKK yang merupakan ujung tombak yang akan melanjutkan 10 program pokok PKK, yang saya harapkan bantuannya untuk meneruskan program-program kita di PKK,” ungkap Bunda Rai pagi itu. 

Halaman:

Editor: Dian Effendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x