Sebelum Pipa Depo Pertamina Plumpang Terbakar, Warga Sempat Cium Aroma Bensin di Sekitar Lokasi

- 4 Maret 2023, 09:30 WIB
Kebakaran di pipa bensin Depo Pertamina Plumpang, Koja, Jakarta Utara.
Kebakaran di pipa bensin Depo Pertamina Plumpang, Koja, Jakarta Utara. /ANTARA/HO

RINGTIMES BALI - Sebelum terjadi kebakaran di pipa bensin Depo Pertamina Plumpang, Koja, Jakarta Utara, warga yang tinggal di sekitar komplek Depo Pertamina Plumpang sempat mencium aroma bensin yang sangat menyengat pada Jumat, 3 Maret 2023, malam.

Dikatakan oleh seorang warga yang tinggal di sekitar Koja, Jakarta Utara terkait bau aroma bensin tersebut

"Ada bau bensin yang santer sebelum kejadian saat gue melintas," kata Pandi Ahmad warga Koja, Jakarta Utara, dikutip dari Antara, Sabtu, 4 Maret 2023.

Baca Juga: Dubes RI Tawarkan Pesawat Buatan Indonesia ke Jamaika

Diinformasikan oleh Command Center Damkar, bahwa ada sebuah pipa bensin Pertamina mengalami kebakaran yang hebat.

Kemudian akibat kejadian Pertamina yang meledak itu terlihat api dan asap besar membumbung ke langit, sehingga awan terlihat menjadi hitam gelap tertutup oleh asap hitam.

"Penanganan terakhir Sudin Gulkarmat Jakarta Utara mengerahkan 18 unit pemadam dengan 90 personil," demikian pernyataan Command Center Damkar pada malam ini.

Baca Juga: Aplikasi PeduliLindungi Berubah Jadi SATUSEHAT Mobile, Fitur dan Transformasinya di Dunia Kesehatan Indonesia

Sampai saat ini petugas masih terus melakukan pemadaman api disekitar kejadian.

Halaman:

Editor: Jero Kadek Wahyu Baratha


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah