Gerhana Bulan Total 8 November 2022, Simak Link Live Streaming dan Durasinya

- 8 November 2022, 13:15 WIB
Gerhana bulan total hari ini, 8 November 2022
Gerhana bulan total hari ini, 8 November 2022 /Valburnett/Pixabay

Siklus Saros adalah siklus gerhana yang digunakan dalam memprediksi gerhana matahari ataupun gerhana bulan.

Andi menjelaskan gerhana bulan total hari ini merupakan gerhana bulan total yang dapat diamati di Indonesia hingga satu dekade lagi, gerhana bulan total berikutnya akan terjadi 08 September 2025 mendatang, 03 Maret 2026, Malam Tahun Baru 2029, 21 Desember 2029, 25 April 2032 dan 18 Oktober 2031.

Andi menjelaskan saat bulan memasuki umbra, warna umbra cenderung hitam, seiring bulan seluruhnya berada di dalam umbra, warna umbra akan menjadi kemerahan.

Baca Juga: Pemprov Bali Buka Seleksi PPPK Tenaga Kesehatan, Simak Tata Cara dan Dokumen Pendaftaran

Hal tersebut dikarenakan mekanisme Hamburan Rayleigh yang terjadi pada atmosfer bumi.

Andi menjelaskan Hamburan Rayleigh yang terjadi ketika gerhana bulan mekanismenya sama seperti matahari ataupun bulan tampak berwarna kemerahan saat berada di ufuk rendah dan langit yang memiliki rona jingga saat matahari terbit atau terbenam.

Sedangkan dampak terjadinya gerhana bulan total bagi kehidupan sehari-hari adalah terjadinya pasang naik air laut yang lebih tinggi dibandingkan dengan hari-hari biasanya.

Puncak gerhana bulan total yang akan terjadi dapat diamati di seluruh wiayah Indonesia kecuali Aceh, Sumut, Sumbar dan Bengkulu pada sekitar jam 18.00 WIB, 19.00 WITA, dan 20.00 WIT.

Baca Juga: Jadwal dan Persyaratan PPPK Tenaga Kesehatan 2022

Sedangkan gerhana bulan akhir total dapat diamati di seluruh wilayah Indonesia pada pukul 18.41 WIB, 19.41 WITA dan 20.41 WIT.

Halaman:

Editor: Suci Annisa Caroline

Sumber: Lapan.go.id brin.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah