Pemkot Denpasar Gencarkan Vaksinasi Booster, Siap Tingkatkan Imunitas dan Kekebalan Masyarakat

- 29 Juni 2022, 18:09 WIB
Wakil Walikota Denpasar, I Kadek Agus Arya Wibawa saat mengikuti Rapat Kordinasi Percepetan Vaksinasi Booster yang dipimpin Gubernur Bali, Wayan Koster di Jaya Sabha pada Rabu, 29 Juni 2022.
Wakil Walikota Denpasar, I Kadek Agus Arya Wibawa saat mengikuti Rapat Kordinasi Percepetan Vaksinasi Booster yang dipimpin Gubernur Bali, Wayan Koster di Jaya Sabha pada Rabu, 29 Juni 2022. /Dok. Humas Pemerintah Kota Denpasar

RINGTIMES BALI - Pemerintah Kota Denpasar gencarkan pelaksanaan vaksinasi booster bagi masyarakat di tengah situasi pandemi Covid-19.

Hal ini disampaikan Wakil Walikota Denpasar, I Kadek Agus Arya Wibawa usai menghadiri Rapat Kordinasi Percepetan Vaksinasi Booster yang dipimpin Gubernur Bali Wayan Koster di Jaya Sabha pada Rabu, 29 Juni 20222.

Selain meningkatkan imunitas dan kekebalan masyarakat, menurutnya vaksinasi booster juga menjadi salah satu upaya dalam mendukung penanganan pandemi.

Baca Juga: Sri Mulyani Akan Cairkan Gaji ke-13 ASN, Disesuaikan Situasi Pemulihan Ekonomi dan Kesehatan APBN  

Melalui vaksinasi booster, masyarakat dapat lebih leluasa menjalankan aktivitas dan ekonomi dapat kembali bangkit.

Selain itu, pihaknya mengungkap siap mendukung arahan Gubernur Bali untuk menggenjot vaksinasi booster.

“Tadi pak Gubernur memberikan arahan agar pelaksanaan vaksinasi booster terus digenjot, jadi kami di Denpasar siap mendukung hal tersebut, sehingga penanganan pandemi dan pemulihan ekonomi dapat terus dioptimalkan,” ungkap Arya Wibawa dikutip Ringtimes Bali dari Humas Pemerintah Kota Denpasar.

Baca Juga: Wakil Walikota Denpasar Lakukan Ngaturang Bhakti Pujawali di Pura Luhur Uluwatu

Data di Denpasar menunjukkan bahwa vaksinasi booster sudah mencapai angka 469.312 orang.

Kendati demikian, angka ini masih belum mencapai target yang ditetapkan pemerintah Kota Denpasar.

Halaman:

Editor: Suci Annisa Caroline


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah