Puluhan Motor Berdebu Terparkir Lama di Bandara I Gusti Ngurah Rai, 'Merasa Kehilangan Bisa Cek'

- 26 Juni 2021, 13:13 WIB
Puluhan unit motor berdebu yang terpakir tahunan di Bandara I Gusti Ngurah Rai mendadak viral, bagi yang merasa kehilangan bisa cek.
Puluhan unit motor berdebu yang terpakir tahunan di Bandara I Gusti Ngurah Rai mendadak viral, bagi yang merasa kehilangan bisa cek. /Instagram.com/@infotabanan/

RINGTIMES BALI – Sejumlah foto deretan puluhan sepeda motor berdebu yang terparkir di pakiran Bandara I Gusti Ngurah Rai mendadak viral di media sosial.

Bagaimana tidak, ternyata sepeda motor tersebut telah terparkir lama hingga berdebu karena tidak diambil oleh pemiliknya.

Dilansir dari Instagram @infotabanan, sepeda motor yang terparkir di parkiran Bandara I Gusti Ngurah Rai tersebut adalah milik sebuah rental yang tidak dikembalikan penyewanya.

Baca Juga: Kunjungan TP PKK Provinsi Bali ke Mendoyo, Putri Koster Ajak Kader Turun

"Buat teman-teman pengusaha rental kendaraan roda dua yang merasa kehilangan motor bisa cek motor di parkiran motor bandara Ngurah Rai lantai 2, paling atas," narasi pada unggahan @infotabanan.

"Bila ditemukan bisa menghubungi kantor operasional parkir yang berada di parkiran mobil bandara, Terminal Internasional lantai dasar. Bawa surat-surat keterangan, seperti STNK dan BPKB. Serta penyelesaian biaya administrasi di kantor parkir," imbuh keterangan unggahan tersebut.

Baca Juga: Covid-19 di Bali Mendadak Naik, Gubernur Koster Perketat Pintu Masuk dan Percepat Vaksinasi

Setidaknya ada sekitar 79 sampai 80 unit motor yang diparkir dan belum ada yang mengambil.

Jika tidak ada yang mengambil, tentunya sepeda motor tersebut akan tetap didiamkan di parkiran Bandara I Gusti Ngurah Rai.

Halaman:

Editor: Muhammad Khusaini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x