Loker BPJS Ditutup Hari Ini, Pastikan Syarat Anda Lengkap

- 5 Januari 2021, 12:30 WIB
Loker BPJS Ditutup Hari Ini, Pastikan Syarat Anda Lengkap.
Loker BPJS Ditutup Hari Ini, Pastikan Syarat Anda Lengkap. /Pexels/Lukas/

RINGTIMES BALI – Pendaftaran lowongan kerja Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) akan segera ditutup hari ini. Lowongan kerja ini telah dibuka dari tanggal 30 Desember 2020.

Ada yang perlu diperhatikan bahwa lowongan kerja ini bukanlah rekrutmen pegawai tetap, tetapi pegawai tidak tetap (PTT).

"Sahabat, bagi kalian yang sedang mencari pekerjaan, apakah kalian sudah mendaftar rekrutmen Pegawai Tidak Tetap BPJS kesehatan? Jangan sampai kelewatan ya! Kalian masih bisa daftar paling lambat tanggal 5 Januari 2021 lho." demikian bunyi pengumuman di akun instagram BPJS Kesehatan, Senin 4 Januari 2021, sebagaimana dikutip Ringtimesbali dari laman Fix Indonesia.

Baca Juga: BLT BPJS Ketenagakerjaan Belum Cair, Segera Cek Rekening di sso.bpjsketenagakerjaan.go.id

Supaya tidak ketinggalan, segera lakukan pendaftaran dengan syarat lengkap dan ketentuan berikut ini.

Sebelum menyiapkan surat lamaran, alangkah baiknya menyiapkan dokumen pendukung terlebih dahulu. Berikut adalah dokumen pendukung yang harus diperhatikan. 

  1. Warga Negara Indonesia
  2. Belum menikah saat mendaftar
  3. Pendidikan D3/D4/S1
  4. IPK minimal 2,75 skala 4,00
  5. Usia maksimal 25 tahun per 31 Desember 2020
  6. Akreditasi Universitas: diutamakan Minimal B untuk universitas negeri dan diutamakan minimal A untuk universitas swasta
  7. Pelamar wajib mengunggah foto selfie di Feed Instagram bersama aplikasi Mobile JKN di ponsel pintar dengan menulis caption bertema 'Arti Mobile JKN Dalam Keseharianku' serta diakhiri dengan hashtag #MobileJKNlengkapihariku dan wajib melakukan tag serta follow akun resmi @bpjskesehatan_ri. 

Baca Juga: Cek Data Anda, Kriteria Ini Dapat BLT BPJS Ketenagakerjaan di Januari 2021

Posisi yang Ditawarkan  

Lowongan PTT BPJS Kesehatan kali ini dibuka untuk lima bidang kerja yang terdiri dari 11 posisi. Berikut posisi lengkap yang ditawarkan:

 1. Bidang kepesertaan dan pelayanan peserta

  • Front liner
  • Staf Administrasi Kepesertaan
  • Staf Penanganan Pengaduan Peserta
  • Staf Penanganan Pengaduan Peserta di Rumah Sakit

 2. Bidang penagihan dan keuangan

  • Staf penagihan (telecollection)

3. Bidang penjaminan manfaat

Baca Juga: Bank BRI akan Cairkan Dana BPUM hingga 31 Januari 2021

  • Staf pengelolaan fasilitas kesehatan primer

4. Bidang perluasan, pengawasan, dan pemeriksaan peserta

  •  Relationship Officer (RO)
  • Staf Administrasi Perluasan Kepesertaan
  • Staf Administrasi Pemeriksaan

5. Bidang SDMUKP

  •  Staf umum dan kesekretariatan

6. Sekretaris dan staf administrasi

Khusus untuk posisi sekretaris dan staf administrasi, nantinya akan ditempatkan di kantor kedeputian wilayah dan kantor pusat.

Baca Juga: BLT UMKM Rp2,4 Juta Tahun 2021 Segera Dibuka, Cukup Penuhi Syarat Berikut

Waktu dan Tempat Mendaftar

  1. Pendaftaran dibuka mulai tanggal 30 Desember 2020 hingga 5 Januari 2021
  2. Peserta melakukan pendaftaranmelalui laman resmi BPJS Kesehatan pada menu banner slide rekrutmen
  3. Pilih lokasi dan job title sesuai peminatan
  4. Pastikan pengunggahan scan berkas (KTP, Surat Lamaran, CV, Ijazah, Transkrip Nilai, Bukti Keterangan Akreditasi Universitas, Surat Keterangan Sehat dan Surat Bebas Narkoba) melalui cloud seperti google drive/dropbox dan pastikan aksesnya tidak dibatasi (public), agar panitia bisa melakukan verifikasi
  5. Akun Instagram tidak di-private, karena panitia hanya akan menilai postingan pelamar yang akun Instagram-nya tidak di-private.

Baca Juga: Cara Cek dan Daftar Penerima 6 Bansos di 2021

Hal lain yang perlu diingat adalah segala proses rekrutmen ini tidak dipungut biaya. Sehingga Anda harus hati-hati dan waspada terhadap berbagai modus penipuan dan permintaan uang.

Artikel ini sebelumnya telah terbit di Fix Indonesia dengan judul https://fixindonesia.pikiran-rakyat.com/nasional/pr-361219046/hari-terakhir-pendaftaran-lowongan-kerja-bpjs-kesehatan-akan-ditutup-pastikan-syarat-anda-lengkap

Pengumuman hanya disampaikan melalui website resmi BPJS Kesehatan di https://www.bpjs-kesehatan.go.id.

Jika sudah memenuhi persyaratan silahkan klik langsung di link berikut ini, https://bit.ly/REKRUTMENPTTBPJSKESEHATAN. ***(Oktavino putra Hanidar/Fix Indonesia)

Editor: Muhammad Khusaini

Sumber: Fix Indonesia PRMN


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x