Tak Hanya Mengincar Orang Tua, Penyakit Jantung Kini Mulai Menyerang Anak Muda

- 15 Mei 2023, 07:45 WIB
Ilustrasi - serangan jantung
Ilustrasi - serangan jantung /PEXELS/Thirdman

RINGTIMES BALI- Akibat pola hidup yang tidak sehat, kini penyakit jantung tak hanya mengincar orang tua, melainkan juga sudah mulai menyerang anak-anak muda.

Hal ini juga dibuktikan dari peningkatan kasus gangguan jantung seperti penyumbatan koroner ringan, yang banyak ditemukan pada pasien dengan usia akhir 20-an.

Gangguan jantung sendiri umumnya disebabkan oleh peningkatan kadar kolesterol dalam tubuh, atau bisa juga karena faktor genetik.

Dr. Tan Kok Leng asal Pantai Hospital Kuala Lumpur enerangkan ahwa gaya hidup modern yang kurang sehat merupakan salah satu penyebab gangguan jantung pada anak muda.

“Anak muda sering mengonsumsi makanan cepat saji dan merokok atau vaping,” ujar Tan Kok Leng, dikutip dari Antara, Sabtu 13 Mei 2023.

Kebiasaan buruk ini, sambung Tan Kok Leng, yang menjadi penyebab meningkatnya kadar kolesterol, hingga penyempitan dan pengerasan pembuluh darah, atau yang disebut juga aterosklerosis.

Baca Juga: Tingkatkan Kesehatan Jantung dengan Konsumsi Omega-3 dan Vitamin E

Maka dari itu, Tan Kok Leng menganjurkan agar masyarakat mulai sadar untuk melakukan skrining gangguan jantung sedari dini

Lebih lanjut dijelaskan bahwa gaya hidup yang tidak sehat selain meningkatkan kolesterol juga dapat menyebabkan diabetes dan hipertensi.

Penyakit-penyakit inilah yang menjadi sumber atau pemicu penyakit jantung. Selain itu, konsumsi alkohol mampu menghasilkan kardiomiopati alkoholik.

Kondisi kardiomiopati alkoholik sendiri merupakan keadaan dimana otot jantung yang lama-kelamaan menjadi melemah akibat kebiasaan mengonsumsi alkohol.

Selain itu, kurang olahraga serta olahraga yang terlalu berat, menjadi faktor penyumbang risiko penyakit jantung terbesar.

Olahraga berat seperti latihan beban, menyebabkan ketebalan otot jantung semakin meningkat. Konsumsi suplemen juga, dapat menyebabkan kerusakan jantung serta aritmia.

Stres yang dialami kaum muda akibat tekanan hidup yang terlalu tinggi juga dapat memicu munculnya penyakit kardiovaskular. Maka dari itu sangat penting untuk mengetahui cara mengelola stres.

Stres jangka panjang diketahui dapat meningkatkan kadar kortisol, yang membuat seseorang lebih rentan mengalami hipertensi dan kolesterol.

Sementara itu, WHO sendiri telah menyatakan hipertensi sebagai penyakit mematikan dan juga menjadi penyebab utama kematian dini di seluruh dunia.***

Baca Juga: Simak Rekomendasi Menu Makan Malam yang Baik Menurut Ahli Jantung

 

Editor: Dian Effendi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x