Kasus Kematian Gagal Ginjal Akut Pada Anak Mengalami Penurunan Sejak Penggunaan Antidotum Fomepizole

- 8 November 2022, 09:14 WIB
Obat Sirup Penyebab GGAPA
Obat Sirup Penyebab GGAPA /Original Frank/Pixabay

RINGTIMES BALI – Kasus Gagal Ginjal Akut Pada Anak (GGAPA) menggemparkan para orang tua beberapa minggu ini.

Setelah terjadi penambahan kasus baru pada beberap minggu ke lalu, pemerintah telah melakukan beberapa langkah antisipasi.

Salah satunya adalah dengan mengeluarkan Surat Edaran Direktorat Jenderal Pelayanan Kesehatan pada 18 Oktober 2022, terkait penghentian sementara obat sirup di seluruh Dinas Kesehatan, Fasilitas Pelayanan Kesehatan dan Organisasi Profesi Kesehatan.

Baca Juga: Kasus COVID Naik Lagi, Pemerintah Putuskan Perpanjang PPKM

Langkah tersebut akhirnya membuahkan hasil baik dengan adanya penurunan drastis kasus baru serta kematian pada GGAPA, sesuai dengan yang disampaikan Kepala Biro Komunikasi dan Pelayanan Publik, Kementerian Kesehatan (Kemenkes) pada 06 November 2022, lewat laman resmi Kemenkes.

Terdapat 324 kasus GGAPA dimana 102 sudah dinyatakan sembuh, 194 meninggal dan 28 masih dalam perawatan.

Penurunan angka kematian dan kasus baru terjadi sejak digunakan terapi pengobatan dengan Antidotum Fomepizole.

Baca Juga: Menjelang 10 November, Simak Makna Logo Hari Pahlawan 2022 dan Link Download Resminya

Terdapat sekitar 87 persen donasi Antidotum Fomepizole yang didatangkan Kemenkes dari luar negeri dan negara-negara sahabat secara gratis.

Halaman:

Editor: Suci Annisa Caroline


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x