Waspadai Gejala Darah Tinggi, Salah Satunya Pusing

- 17 Maret 2021, 14:45 WIB
Pusing adalah salah satu gejala darah tinggi.
Pusing adalah salah satu gejala darah tinggi. /- Foto : Freepik/

Karena dokter memerlukan bukti masalah kesehatan lainnya yang berkelanjutan, untuk memberikan diagnosis kepada seseorang yang mengalami tekanan darah tinggi.

Kondisi lingkungan dan gaya hidup yang tidak sehat dapat mempengaruhi peningkatan tekanan darah, misalnya seperti stres dan perubahan fisik seseorang secara signifikan.

Apabila tekanan darah terus meningkat, maka biasanya dokter akan melakukan lebih banyak lagi serangkaian tes kesehatan untuk menghilangkan kondisi yang mendasarinya tersebut.

Serangkaian tes kesehatan yang biasanya dilakukan antara lain tes urine, skrining kolesterol dan tes darah lainnya, serta tes aktivitas listrik jantung dengan elektrokardiogram (EKG).

Serangkaian tes tersebut dapat membantu dokter untuk mengidentifikasi masalah sekunder yang dapat menyebabkan peningkatan darah dalam tubuh.

Sehingga dokter dapat melihat efek tekanan darah tinggi pada organ tubuh. Selama mengikuti serangkaian tes tersebut, dokter akan mulai mengobati tekanan darah tinggi.

Perawatan yang dilakukan sejak dini, dapat mengurangi risiko kesehatan jangka panjang. Sehingga penting sekali mengenali gejalanya dan melakukan perawatan sesegera mungkin.***

Halaman:

Editor: Muhammad Khusaini

Sumber: Healthline


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah