5 Manfaat Kencur untuk Kesehatan Tubuh, Salah Satunya Mencegah Diare

6 April 2021, 20:15 WIB
ilustrasi jamu beras kencur /pixabay

RINGTIMES BALI – Kencur merupakan tanaman alami sebagai bahan masakan dan pengobatan herbal. Kencur juga populer dan kerap ditemukan di Indonesia.

Memiliki nama ilmiah Kaempferia Gelanga memiliki segudang kandungan yang sangat baik untuk tubuh seperti vitamin, mineral, pati, dan minyak atsirih.

Kandungan methanol yang ada dalam kencur juga dapat bermanfaat untuk membantu sistem kekebalan tubuh dan dapat mencegah beberapa penyakit yang akan menyerang tubuh.

Baca Juga: Kencur Kaya Manfaat, Salah Satunya Hilangkan Kolesterol Jahat

Baca Juga: 6 Manfaat Minum Teh Jahe, Salah Satunya Meredakan Nyeri Menstruasi

dilansir ringtimesbali.com sebagaimana video dalam kanal youtube Fakta Kece, berikut manfaat kencur untuk kesehatan tubuh.

1. Mengobati radang lambung

Kencur juga dapat mengobati radang lambung pada tubuh. Caranya sangat mudah, hanya dengan memarut kencur hingga halus, peras airnya, dan campur dengan air hangat. Lakukan minimal 1-2 kali dalam sehari.

2. Mengatasi perut kembung dan masuk angin

Kencur dapat menjadi obat penghangat alami untuk tubuh. Jika seseorang terserang perut kembung atau masuk angin, pengobatan yang sederhana ialah dengan mengonsumsi kencur. Caranya sari pati kencur campurnya dengan air hangat dan sedikit garam.

Baca Juga: 3 Makanan Penurun Asam Lambung Tinggi, Segera Konsumsi Jahe

Baca Juga: Cara Mengolah Jahe dan Kunyit untuk Obat Asam Lambung

3. Mampu meredakan keseleo

Tanaman kencur ini juga dapat mengobati kaki keseleo atau terkilir. Kencur memiliki khasiat penghangat alami yang mampu melemaskan otot-otot yang kaku dan tegang.

Caranya parut halus kencur kemudian campurkan beras dan kemudian balurkan pada bagian yang terkilir.

4. Mengobati diare

Pengobatan alami untuk seseorang yang sedang mengalami diare ialah dengan mengonsumsi kencur. Caranya ialah menumbuk kencur hingga halus yang dicampur dengan dua suing bawang merah.

Baca Juga: 10 Manfaat Jahe Merah untuk Kesehatan, Salah Satunya Redakan Nyeri Haid

Kemudian bungkus dengan daun pisang dan bakar hingga hangat, lalu oleskan pada bagian perut.

5. Sebagai obat batuk berdahak

Kencur dikenal sebagai obat ampuh untuk mengatasi batuk terutama untuk batuk berdahak. Kandungan dalam kencur mampu mengencerkan dahak sehingga membuat saluran pernapasan menjadi lega.

Salah satu cara ialah parut kencur hingga halus lalu larutkan dengan air hangat serta tambahkan sedikit garam kemudian siap untuk diminum.***

Editor: Muhammad Khusaini

Tags

Terkini

Terpopuler