Manfaat Kimchi, Makanan Khas Korea untuk Mengatasi Maag

31 Desember 2020, 15:30 WIB
Manfaat Kimchi, Makanan Khas Korea untuk Mengatasi Maag. /PIXABAY/Ally J/ Allybally4b

RINGTIMES BALI - Kimchi tidak lain adalah kubis yang difermentasi. Bahan lain yang digunakan untuk mengolahnya adalah garam dan cuka.

. Kimchi merupakan makanan asli korea. Makanan khas korea tersebut disukai masyarakat Indonesia bahkan mereka mencoba membuatnya di rumah.

Di samping itu, kimchi adalah sumber probiotik. Makanan tersebut adalah jenis makanan yang difermentasi sehingga bakteri usus akan menyukainya.

Baca Juga: 6 Makanan yang Harus Dihindari Penderita Asam Urat, Utamanya Jeroan

Selain itu, makanan tersebut juga bagus untuk sistem pencernaan juga. Di sisi lain, makanan ini bersifat anti inflamasi dan juga detoksifikasi. Kimchi juga mencegah banyak masalah kesehatan lainnya.

Melansir dari laman Boldsky, berikut manfaat kesehatan yang diperoleh dari mengonsumsi kimchi diantaranya,

2. Mengatasi masalah usus

Kimchi menyembuhkan usus dan dapat meningkatkan fungsi usus. Kubis yang difermentasi mendukung bakteri usus dan juga menyembuhkan beberapa masalah pencernaan.

Baca Juga: Ternyata Air Dingin Bisa Mengatasi Asam Urat dan Batu Ginjal, Simak Manfaat Lainnya Berikut

3. Melawan radikal bebas

Kandungan antioksidan yang terdapat dalam kimchi bekerja melawan radikal bebas dalam tubuh. Kimchi mengurangi peradangan dan juga meningkatkan kekebalan. Selain itu, juga dapat mencegah artritis dan eksim.

4. Menjaga kekebalan tubuh

Kandungan lainnya seperti flavonoid dan senyawa fenolik yang ada dalam kimchi bagus untuk kekebalan tubuh. Bawang putih dan jahe yang digunakan sebagai bahan dalam kimchi dapat menyembuhkan tubuh dan melawan infeksi ringan.

5. Menurunkan kadar glukosa puasa

Beberapa penelitian menyatakan bahwa kimchi dapat menurunkan kadar glukosa puasa. Hal ini dikarenakan mengandung sifat anti-diabetes.

Baca Juga: Kenali Warna Kuku Anda, Bisa Jadi Ada Tanda-tanda Penyakit Ginjal, Jantung, hingga Diabetes

6. Mengatasi gastritis dan tukak lambung

Kimchi mengandung bakteri Lactobacillus. Karena kandungannya tersebut dapat dikatakan bisa menyembuhkan gastritis dan tukak lambung.

7. Mengatasi kanker

Kimchi adalah makanan anti kanker. Baik kandungan flavonoid dan glukosinolat yang ada dalam kimchi dikatakan dapat melawan pertumbuhan sel kanker.

8. Menunda penuaan

Kimchi juga dapat memperlambat proses penuaan berkat antioksidan yang ada di dalamnya. Selain itu, dapat mencegah oksidasi sel dan membuat seseorang terlihat muda.

Baca Juga: Hindari Makanan Berikut bagi Penderita Batu Ginjal, Belimbing Salah Satunya

9. Cara pembuatan kimchi

Bahan-bahan yang diperlukan yaitu

  • 3 siung bawang putih (cincang)
  • 2 sendok makan madu
  • 1 sendok the jahe (parut)
  • 5 daun bawang
  • 1 bawang bombay (cincang)
  • 2 kubis (suwir)
  • 2 cabai (cincang)
  • 2 sendok makan cabai merah (hancurkan)
  • Setengah sendok teh garam laut.

Baca Juga: Manfaat Kacang Panjang, Dipercaya Dapat Menurunkan Risiko Asam Urat hingga Serangan Jantung

Prosedur pembuatannya yaitu

  • Campur semua bahan di atas kecuali garam laut dan madu.
  • Ambil hanya dua cangkir adonan, tambahkan garam laut dan madu lalu aduk hingga tercampur rata.
  • Lakukan hal yang sama pada semua adonan. Setelah itu, masukkan semuanya ke toples.
  • Sisakan jarak 2 inci di bagian atas dan tutup dengan penutup kedap udara.
  • Simpan di rak selama sehari penuh.
  • Setelah itu lepas tutupnya dan biarkan selama 5 menit.
  • Kemudian, sekali lagi tempatkan tutupnya dan simpan di lemari es selama 30 hari.***
Editor: Muhammad Khusaini

Sumber: Boldsky

Tags

Terkini

Terpopuler