Peramal Sebut Banyak Kematian jika Pemerintah Tak Serius Melarang Mudik 2021

- 28 April 2021, 12:32 WIB
Ilustrasi kematian akibat Covid-19 di India.
Ilustrasi kematian akibat Covid-19 di India. /REUTERS/Adnan Abidi

Baru-baru ini, India mengalami kasus ledakan Covid-19 dan memecahkan rekor baru terjangkit virus corona.

Peramal Denny Darko mewanti-wanti agar masyarakat Indonesia tidak melakukan perjalanan mudik melihat dari kasus India.

Baca Juga: Menag Yaqut Resmi Putuskan Larangan Mudik dan Takbir Tahun 2021, Berikut Alasan dan Dasar hukumnya

“Yang saya harap tidak kita lakukan adalah mudik di tahun 2021,” ujarnya, dikutip Ringtimesbali.com dari kanal Youtube Denny Darko.

Peramal tersebut mengatakan akan terjadi lonjakan kasus Covid-19 dan kematian apabila mudik dilakukan.

“Saya lihat ada banyak kematian setelah lebaran nanti,” ujarnya.

Denny Darko turut memprihatinkan kondisi Indonesia apabila tetap berkeinginan untuk mudik maka akan terjadi mutasi baru.

“Saya yakin seyakin-yakinnya, jika ini tetap terjadi, varian baru itu akan mendarat di Indonesia, mutasi baru seperti yang ada di India atau mungkin lebih, akan ada di Indonesia,” ungkap Denny

Baca Juga: Inilah Golongan Masyarakat yang Diperbolehkan Mudik Lebaran 2021

Ketika hal itu terjadi, melonjaknya kasus Covid-19 akan berdampak pada perekonomian Indonesia.

Halaman:

Editor: Muhammad Khusaini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah