Kabar Baik, Pasien Covid-19 di Jembrana Tinggal Dua Orang

- 22 Juli 2020, 18:20 WIB
Pemulangan pasien sembuh dari RSU Negara
Pemulangan pasien sembuh dari RSU Negara /

Keduanya merupakan pasangan suami istri, asal desa Melaya yang sebelumnya menjalani perawatan di RSPTN Udayana.

Baca Juga: Ekspor Kakao Jembrana Diharapkan Terus Meningkat

Pasien pertama merupakan ibu hamil yang usia kandungan sekitar 40 hari. Sementara secara bersamaan, suaminya yang berprofesi sebagai sopir logistik Denpasar-Jembrana, juga terkonfirmasi positif Covid-19.

“Keduanya juga sudah dinyatakan sembuh dan negatif setelah jalani perawatan. Hari ini secara bersamaan sudah dipulangkan," ujar Jubir Satgas Covid-19 Jembrana dr I Gusti Agung Putu Arisantha.

Dengan demikian secara kumulatif , jumlah pasien konfirmasi positif sudah sembuh di Jembrana sebanyak 52 orang.

Baca Juga: Reward 14,9 Miliar Diperioritaskan Untuk Pemulihan Ekonomi

Sementara total pasien terkonfirmasi positif sebanyak 54 orang. Sehingga tingkat kesembuhan pasien di Jembrana kini mencapai 96 persen.

“Tinggal dua orang lagi saat ini masih dirawat di RSU Negara. Pasien pertama seorang nenek asal Desa Yehembang Kangin Mendoyo. Sedangkan pasien kedua seorang pedagang asal Kelurahan Loloan Timur. Kita doakan keduanya segera menyusul bisa sembuh dan dipulangkan,” tutup Arisantha.

 

Halaman:

Editor: I Dewa Putu Darmada


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x