Menparekraf Memuji Balai Budaya Giri Nata Mandala, Sandi: Gedung Balai Budaya Ini Skalanya Kelas Dunia

- 13 Februari 2021, 14:30 WIB
Menparekraf Memuji Balai Budaya Giri Nata Mandala, Badung
Menparekraf Memuji Balai Budaya Giri Nata Mandala, Badung /Facebook.com/@humasbadungkab

RINGTIMES BALI – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (menparekraf) Sandiaga Salahudin Uno berkunjung ke Balai Budaya Giri Nata Mandala, Pusat Pemerintahan Badung pada, Jumat, 12 Februari 2021.

Kedatangannya disambut oleh Bupati Badung, I Nyoman Giri Prasta yang didampingi Wakil Bupati, I ketut Suiasa serta turut hadir Ketua DPRD Badung, Putu Parwata. 

Kunjungannya di hari kedua berkantor di Bali bertujuan untuk melihat secara langsung Balai Budaya Giri Nata Mandala.

Baca Juga: Bali Berpotensi Hujan Lebat Disertai Petir dan Angin Kencang hingga Esok

Sandiaga juga yakin bila nantinya Balai tersebut akan bisa difungsikan dalam pergelaran acara dengan skala nasional maupun internasional.

Dikutip Ringtimesbali.com dari media sosial Facebook milik Humas Badung pada 13 Februari 2021, agendanya kemarin merupakan bagian dari upaya mendorong pemulihan pariwisata dan ekonomi ditengah wabah pandemi Covid-19 yang sedang berlangsung di dunia maupun Indonesia.

Setelah melihat langsung dan berkeliling di Balai Budaya Giri Nata Mandala, Menparekraf Sandiaga mengaku takjub melihat tempat penyelenggaraan event yang ada di Kabupaten Badung.

Baca Juga: Komunitas Sosial Buleleng Bali Lakukan Pelayanan pada Pasien Penderita Kanker Darah

Ia sangat kagum dan dibuat takjub ketika melihat sekeliling dari Balai Budaya yang begitu megah dan berlokasi di Pusat Pemerintah Badung.

Halaman:

Editor: Muhammad Khusaini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x