Gubernur Koster dan Kapolda Bali Terima Suntikan Vaksin Covid-19 Kedua

- 28 Januari 2021, 16:19 WIB
Gubernur Koster dan Kapolda Bali Terima Suntikan Vaksin Covid-19 Kedua
Gubernur Koster dan Kapolda Bali Terima Suntikan Vaksin Covid-19 Kedua /Pemprov Bali/

RINGTIMES BALI - Gubernur Bali, I Wayan Koster bertepatan pada Purnama Kaulu, Wraspati Wage Watugunung, Kamis 28 Januari 2021 menerima vaksin Covid-19 kedua di Wantilan Kertha Sabha, Jayasabha, Denpasar.

Selain Koster, Kapolda Bali serta 12 pejabat teras lainnya juga turut divaksin.

Dengan menggunakan pakaian adat Bali, nampak Koster diberi suntikan vaksin Covid-19 di bagian lengan kirinya oleh dr. Putu Gede Surya Wibawa, M.Biomed, Sp.PD yang merupakan salah satu dokter penyakit dalam di Rumah Sakit Bali Mandara (RSBM). 

Baca Juga: Cara Cek Penerima Vaksin Covid-19 Melalui SMS dari Pemerintah

Mantan Anggota DPR-RI 3 Periode dari Fraksi PDI Perjuangan ini tercatat telah menerima vaksin Covid-19 buatan perusahaan asal China, Sinovac untuk kedua kalinya.

Setelah sebelumnya Wayan Koster menerima suntikan pertama vaksin Covid-19 pada hari Kamis, 14 Januari lalu di RSBM, Denpasar.

Selain Gubernur Koster, ada juga 12 pejabat lain yang menjalani penyuntikan vaksin Covid-19 kedua di Wantilan Kertha Sabha, Jayasabha, Denpasar.

Kedua belas pejabat tersebut diantaranya Kapolda Bali, Irjen Pol Putu Jayan Danu Putra, Kasdam IX Udayana, Brigjen TNI Candra Wijaya, Kepala BPOM Bali, DRA. Ni G.A.N Suarningsih, Sekda Bali, Dewa Made Indra, Kepala BPBD Bali, Drs. I Made Rentin, M.Si.

Baca Juga: Vaksin Terbukti Aman, Pemerintah Menghimbau Masyarakat Tetap Mematuhi Protokol Kesehatan

Kapolda Bali, Irjen Pol Putu Jayan Danu Putra
Kapolda Bali, Irjen Pol Putu Jayan Danu Putra

Halaman:

Editor: Muhammad Khusaini

Sumber: Pemprov Bali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x