Jelang Pertandingan Inggris vs Ukraina, Emosional Kedua Negara Membuncah

- 26 Maret 2023, 11:17 WIB
Inggris akan menghadapi Ukraina dalam pertandingan Kualifikasi EURO 2024.
Inggris akan menghadapi Ukraina dalam pertandingan Kualifikasi EURO 2024. /REUTERS/Alberto Pizzoli

Baca Juga: Kroasia Gagal Raih 3 Poin atas Wales saat Broadhead Samakan Kedudukan di Akhir Laga

George Cohen merupakan pemain sepakbola Inggris yang berhasil membawa pulang trofi Piala Dunia pada tahun 1966. Para hadirin memberikan tepuk tangan selama 1 menit.

Selain itu, seremonial berlanjut dengan kampanye anti rasis. Mereka memberikan topi kehormatan Jack Leslie, pemain kulit hitam yang sempat ditolak bermain di tahun 1925.

Dari sisi Ukraina, negara tersebut saat ini masih berada dalam konflik yang berkepanjangan. Invasi Rusia yang mencekam masih terus terjadi.

Ukraina menggelar kampanye aksi perdamaian di kesempatan besar ini, mendorong masyarakat untuk bersimpati dan mendukung perdamaian di negara mereka.

Baca Juga: Spanyol 3-0 Norwegia: Tekel Keras Rodrigo pada Odegaard Memancing Amarah Fans Arsenal

Oleksandr Zinchenko, pemain Ukraina yang saat ini membela Arsenal diberikan kesempatan untuk berbicara pada momen tersebut.

“Tidak ada seorang pun di Ukraina yang tidak kehilangan sesuatu,” ucap Oleksandr Zinchenko.

“Setiap hari, orang Ukraina sekarat,” katanya melengkapi.

Asosiasi Sepak Bola akan menyambut pertandingan lebih dari 1.000 pengungsi Ukraina dan keluarga angkat mereka di Inggris Raya.

Halaman:

Editor: Yunita Amelia Rahma

Sumber: The Guardian


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x