Sekda Adi Arnawa Buka RAT Koperasi Sari Sedana Artha

- 18 Februari 2024, 16:00 WIB
Sekda Badung I Wayan Adi Arnawa membuka sekaligus memberikan motivasi kepada anggota Koperasi Sari Sedana Artha dalam acara Rapat Anggota Tahunan 2023 di Gedung Asta Karya Utama Desa Cemagi Mengwi Badung, Minggu (18/2).
Sekda Badung I Wayan Adi Arnawa membuka sekaligus memberikan motivasi kepada anggota Koperasi Sari Sedana Artha dalam acara Rapat Anggota Tahunan 2023 di Gedung Asta Karya Utama Desa Cemagi Mengwi Badung, Minggu (18/2). /Humas Badung

RINGTIMES BALI - Sekretaris Daerah Kabupaten Badung I Wayan Adi Arnawa membuka sekaligus memberikan motivasi kepada anggota Koperasi Sari Sedana Artha (KOPSSA) dalam acara Rapat Anggota Tahunan (RAT) buku 2023 bertempat di Gedung Asta Karya Utama Desa Cemagi Mengwi Badung, Minggu (18/2).

Dalam sambutannya Sekda Adi Arnawa menyambut baik dan mengapresiasi daripada kegiatan RAT Kopssa tersebut.

Dirinya berharap agar Koperasi yang ada, bisa menyelenggarakan RAT pada tahun 2023.

Baca Juga: Pemkot Denpasar Akan Gelar Fashion Show Untuk Rayakan Bulan Bung Karno Pada Juni Mendatang

Dengan harapan seluruh hak dan kewajiban Pengurus, Pengawas dan Anggota bisa dilaksanakan sesuai dengan peraturan yang berlaku.

"Saya berharap dengan dilaksanakannya RAT, Koperasi mampu memberikan kemanfaatan yang lebih besar terhadap seluruh anggotanya dan masyarakat pada umumnya," ujarnya.

Lebih lanjut dikatakan bahwa koperasi yang ada di Kabupaten Badung cukup banyak dan telah mampu menyerap tenaga kerja sekitar 2.800 orang karyawan.

”Ini membuktikan bahwa koperasi benar-benar hadir dan memiliki manfaat bagi masyarakat. Saya berharap koperasi tidak saja hanya ingin mendapatkan SHU dari simpan pinjam semata tapi bagaimana koperasi ini mampu mendorong seluruh anggotanya untuk memanfaatkan potensi yang ada di KOPSSA ini untuk membangun usaha-usaha lain sehingga akan mendapatkan satu pendapatan diluar dari koperasi itu sendiri,” ucapnya.

Baca Juga: Pemkot Denpasar Apresiasi Kursus Teologi Hindu Brahma Widya

Halaman:

Editor: Dian Effendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x