Pemkab Tabanan Jalin Sinergitas Bersama PWI Tabanan, Upaya Wujudkan Transparansi dan Kebebasan Pers

- 25 Januari 2024, 18:45 WIB
acara Pelantikan dan Pengukuhan Pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Tabanan masa bakti 2023 - 2026 yang bertempat di Ruang Rapat Utama Jayaning Singasana Kabupaten Tabanan pada Rabu (24/1).
acara Pelantikan dan Pengukuhan Pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Tabanan masa bakti 2023 - 2026 yang bertempat di Ruang Rapat Utama Jayaning Singasana Kabupaten Tabanan pada Rabu (24/1). /Humas Tabanan

RINGTIMES BALI - Bangun sinergitas dengan para jurnalis, Bupati Tabanan diwakili Sekda, I Gede Susila, menghadiri undangan sekaligus memberikan sambutan dalam acara Pelantikan dan Pengukuhan Pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Tabanan masa bakti 2023 - 2026 yang bertempat di Ruang Rapat Utama Jayaning Singasana Kabupaten Tabanan pada Rabu (24/1).

Turut hadir dalam kesempatan tersebut, Ketua DPRD Kabupaten Tabanan I Made Dirga, Plt. Ketua PWI Provinsi Bali, jajaran Forkopimda Tabanan, Jajaran Kepala OPD terkait di lingkungan Pemkab Tabanan.

Beserta undangan lainnya yang bersama dalam suasana harmoni menyaksikan acara yang diawali dengan pelantikan pengurus PWI oleh Plt. Ketua PWI Provinsi Bali tersebut.

Baca Juga: Ngaben Kusa Prenawa Manusia Prasejarah, Libatkan Desa Adat se-Kecamatan Melaya

Adapun berdasarkan SK PWI Provinsi Bali Nomor: 10/SK/PWI-B/XII/2023 Tanggal 22 Desember 2023 dalam Pelantikan dan Pengukuhan pengurus PWI Kabupaten Tabanan masa Bakti 2023-2026 pagi itu, sebagai penasihat, Wayan Ariasa (Suara Tabanan) dan diketuai oleh Dewi Puspawati (SKH Bali Post), selaku Sekretaris, Desak Ayu Sumberwati (SKH Nusa Bali) dan sebagai Bendahara, A.A Ngurah Manik Arya Sutan Ningrat (SKH Bisnis Bali), beserta seks-seksi lainnya. Dimana pengukuhan pengurus wartawan ini merupakan yang pertama kalinya di Kabupaten Tabanan.

Sekda Tabanan, I Gede Susila membacakan sambutan Bupati, mengucapkan selamat kepada Ketua dan segenap pengurus PWI Tabanan masa bakti 2023-2026 yang telah dilantik.

Pihaknya sekaligus menyampaikan agar PWI Kabupaten Tabanan semakin berperan aktif dalam pembangunan di Kabupaten Tabanan.

“Peran pers dalam kehidupan berbangsa dan bernegara sangatlah penting karena pers merupakan pilar ke 4 demokrasi yang bertugas untuk menyampaikan informasi, mengedukasi masyarakat dan mengawasi jalannya pemerintahan," ucap Susila.

Baca Juga: Ngaben Kusa Prenawa Manusia Prasejarah, Libatkan Desa Adat se-Kecamatan Melaya

Halaman:

Editor: Dian Effendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x