Sekda Badung Adi Arnawa Serahkan Dana Pembangunan Pura Desa Sangeh Senilai 1,2 Miliar

- 8 Januari 2024, 11:30 WIB
Sekda Badung Adi Arnawa Serahkan Bantuan Dana Pembangunan Pura Desa Sangeh Senilai 1,2 Miliar
Sekda Badung Adi Arnawa Serahkan Bantuan Dana Pembangunan Pura Desa Sangeh Senilai 1,2 Miliar /DIAN EFFENDI

RINGTIMES BALI - Mewakili Bupati Badung, Sekda I Wayan Adi Arnawa menghadiri serangkaian karya melaspas, mendem pedagingan, Rsi Gana di Pura Desa, Banjar Batulumbang, Desa Adat Gerana, Desa Sangeh, Kecamatan Abiansemal, Sabtu 6 Januari 2023.

Sebagai wujud dukungan, mewakili Bupati Badung Sekda Adi Arnawa menyerahkan bantuan dana BKK Pemkab Badung tahun 2023 secara simbolis sebesar Rp. 1.256.050.000 untuk pembangunan fisik Pura Desa.

Dalam sembrama wacananya Sekda Adi Arnawa menyampaikan apresiasi kepada krama pengempon Pura Desa dimana dengan dua banjar pengempon mampu melaksanakan karya dengan semangat gotong royong.

Baca Juga: Pertamina Patra Niaga Jamin Stok BBM dan LPG Aman, Irto Ginting:Jadi Masyarakat Tidak Perlu Khawatir

"Saya berharap upacara ini bisa berjalan lancar karena ini adalah satu wujud ungkapan terima kasih kita kepada Ida Sang Hyang Widhi Wasa,” ungkap Sekda.

Melalui kegiatan karya ini, lanjutnya, semoga semua masyarakat dianugerahi kesehatan dan kerahayuan oleh Ida Sang Hyang Widhi Wasa Tuhan Yang Maha Esa.

Pada kesempatan itu, Sekda Adi Arnawa juga mengingatkan agar warga menjaga persatuan dan keamanan lingkungan.

“Desa Sangeh adalah daerah wisata. Keamanan mutlak diperlukan agar wisatawan yang datang merasa nyaman datang ke Kabupaten Badung,” ujarnya. 

Baca Juga: Sejarah Letusan Krakatau Bikin Gelap Dunia, Terjadi Pada Tahun 1883

Pemkab Badung, ungkapnya, selalu berkomitmen untuk membantu meringankan beban masyarakat dalam kegiatan adat, agama, seni, dan budaya. 

Halaman:

Editor: Dian Effendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x