Bupati Giri Prasta Hadiri Rakornas Pengendalian Inflasi Tahun 2023 di Istana Negara

- 31 Agustus 2023, 20:12 WIB
Bupati Nyoman Giri Prasta menghadiri secara langsung acara Rakornas Pengendalian Inflasi Tahun 2023 yang dipimpin oleh Presiden RI Joko Widodo secara hybrid di Istana Negara, Kamis (31/8)
Bupati Nyoman Giri Prasta menghadiri secara langsung acara Rakornas Pengendalian Inflasi Tahun 2023 yang dipimpin oleh Presiden RI Joko Widodo secara hybrid di Istana Negara, Kamis (31/8) /Dok Humas Badung/

RINGTIMES BALI - Bupati Badung Nyoman Giri Prasta menghadiri secara langsung acara Rakornas Pengendalian Inflasi Tahun 2023 yang dipimpin oleh Presiden RI Joko Widodo secara hybrid di Istana Negara, Kamis (31/8). 

Tema utama Rakornas tahun ini adalah "Memperkuat Sinergi dan Inovasi untuk Stabilisasi Harga Menuju Ketahanan Pangan Nasional yang Berkelanjutan". Rakornas ini adalah pertemuan tahunan tingkat nasional berkaitan dengan koordinasi pengendalian inflasi. 

Pertemuan ini diinisiasi oleh Tim Pengendalian Inflasi Pusat (TPIP) dan didukung oleh 542 Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) di tingkat Provinsi dan Kabupaten/Kota. 

Bank Indonesia dan Pemerintah (Pusat dan Daerah) bekerja sama melalui TPIP dan TPID untuk menjaga harga-harga tetap stabil dan mencapai target inflasi nasional, meskipun sedang dihadapkan pada berbagai risiko inflasi dan tantangan terkait ketahanan pangan.

Baca Juga: Pemkab Jembrana Ngaturang Penganyar di Pura Penataran Agung Rinjani

Turut hadir Mendagri Tito Karnavian, Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati, Menko Perekonomian Airlangga Hartarto, Gubernur BI Perry Warjiyo, jajaran Kabinet Indonesia Maju dan diikuti oleh Gubernur, Bupati/Walikota se-Indonesia 

Presiden Joko Widodo dalam arahannya mengajak semua pihak untuk segera mengambil langkah-langkah strategis dalam membangun ekonomi yang stabil dan mewujudkan ketahanan pangan nasional yang tangguh. 

Serta mendorong kebijakan nasional yang terpadu melalui kerja sama yang erat antara Bank Indonesia dan Pemerintah, baik di tingkat pusat maupun daerah, melalui Tim Pengendalian Inflasi Pusat (TPIP) dan 

Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) yang diperkuat dengan Gerakan Nasional Pengendalian Inflasi Pangan (GNPIP) di berbagai daerah.

Halaman:

Editor: Dian Effendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x