Komit Tangani Pencegahan Stunting, Pemkab Tabanan Sukses Sabet 2 Juara Pertama Tingkat Nasional

- 20 Juli 2023, 22:48 WIB
Komit Tangani Pencegahan Stunting, Pemkab Tabanan Sukses Sabet 2 Juara Pertama Tingkat Nasional
Komit Tangani Pencegahan Stunting, Pemkab Tabanan Sukses Sabet 2 Juara Pertama Tingkat Nasional /Dok Humas Tabanan/

RINGTIMES BALI – Di dalam masa kepemimpinan Bupati Tabanan, Dr. I Komang Gede Sanjaya., S.E.,M.M telah melahirkan berbagai gebrakan inovasi program yang terbukti nyata dalam memajukan Kabupaten Tabanan. 

Seperti halnya hari ini, melalui capaian berbagai prestasi, Kabupaten Tabanan ditetapkan oleh BKKBN Republik Indonesia Sebagai Kabupaten yang meraih Juara Satu Kabupaten/Kota Terbaik tingkat Nasional dalam 

melaksanakan Praktik Audit Kasus Stunting Indonesia (Petik Aksi) Satu dan Dua Tahun 2023 dan Juara Pertama dalam Pelayanan KB Serentak Sejuta Akseptor Tahun 2023 Kategori Capaian KB Metode Kontrasepsi Jangka Panjang (MJKP).

Dalam Peringatan Hari Keluarga Nasional yang ke-30 Tingkat Provinsi Bali ini, Kabupaten Tabanan juga terpilih sebagai Tuan Rumah dalam Puncak Peringatan yang digelar di Gedung Kesenian I Ketut Maria Tabanan, Kamis (20/7). 

Hadir dalam undangan, Gubernur Bali yang diwakili oleh Wakil Gubernur Bali, Prof. Tjok Oka Sukawati, Kepala BKKBN RI yang diwakili oleh Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Bali, Sarles Brabar, S.E.,M.Si Forkopimda Bali, Kepala OPD Provinsi Bali, Sekretaris TP PKK Provinsi Bali.

Nampak juga hadir Ketua TP PKK Kabupaten Tabanan, Ny. Rai Wahyuni Sanjaya., S.H.,M.M, Ketua TP PKK Se-Bali, Ketua DPRD Kabupaten Tabanan, Jajaran Forkopimda Tabanan, Sekda Tabanan beserta Asisten dan Para Kepala OPD Terkait di lingkungan Pemkab Tabanan.

Di kesempatan itu, Bupati Sanjaya sampaikan ungkapan terima kasihnya kepada Kepala BKKBN RI dan Gubernur Bali atas penghargaan besar yang telah di terima, di mana Harganas ke 30 ini menjadi momentum yang dapat dimaknai sebagai suatu penghargaan besar yang diberikan oleh BKKBN Provinsi Bali kepada Pemkab Tabanan.

Harganas merupakan momentum untuk membangkitkan kembali kesadaran kolektif akan arti penting keluarga dalam tatanan kehidupan sosial, terutama dalam hal pencegahan stunting, peran serta dan tanggung jawab keluarga dalam memenuhi kebutuhan anak dalam mencegah stunting. 

Sebagai unit terkecil dalam masyarakat, keluarga diharapkan memiliki kesadaran untuk memprioritaskan pemenuhan asupan gizi dan pengasuhan anak.

Halaman:

Editor: Dian Effendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah