BI Jalin Kerja Sama dengan Bank Sentral di Wilayah ASEAN-5

- 9 Mei 2023, 19:54 WIB
 BI Jalin Kerja Sama dengan Bank Sentral di Wilayah ASEAN-5
 BI Jalin Kerja Sama dengan Bank Sentral di Wilayah ASEAN-5 /

 

RINGTIMES BALI- Deputi Gubernur Bank Indonesia (BI) Filianingsih Hendarta menyebutkan bahwa, BI menjalin kerja sama dengan Bank Sentral di wilayah ASEAN-5 yaitu Indonesia, Filipina, Malaysia, Thailand, dan Singapura.

Kerja sama ini dilakukan untuk sistem pembayaran regional atau ASEAN Payment Connectivity (APC) yang sudah dimulai sejak tahun 2022 lalu.

Menurut Filianingsih kerja sama oleh Bank Sentral di wilayah ASEAN ini, merupakan cerminan dari ekonomi digital dan ekosistem keuangan Indonesia dan ASEAN yang memiliki potensi positif.

“Saat ini, kami juga telah bergerak dengan inisiatif konkret, seperti pembayaran cepat quick response di antara lima negara dan akan membawa langkah konkret dari Asia ke dunia,” ungkap Filianingsih, dikutip dari Antara, Selasa 09 Mei 2023.

Namun, Ia mengaku bahwa akan berhadapan dengan kesulitan atau tantangan-tantangan dan risiko dalam ekonomi digital dan ekosistem keuangan ASEAN ini.

Lebih lanjut dijelaskan Filianingsih bahwa terdapat lima risiko dan tantangan dalam menjalin kerja sama sistem pembayaran lintas negara ini.

Baca Juga: BI Bali Sebut Perluasan Penanaman Cabai Mampu Kendalikan Inflasi

Pertama yakni perbedaan regulasi pada masing-masing negara, tantangan kedua yakni adanya variasi model dan juga proses yang berbeda pada setiap negara.

Ketiga, yakni adanya perbedaan spesifikasi pembayaran cepat, keempat yakni timbal balik dari masing-masing negara, dan kelima yakni modal pengembangan yang memakan biaya besar.

Maka dari itu, Filianingsih menyebutkan bahwa perlu ada sinergi antara pelaku industri pembayaran dengan pihak atau otoritas terkait.

Sinergi ini, bertujuan untuk mendukung pengembangan dan pembangunan kerja sama antar negara, yakni sistem pembayaran lintas negara tersebut.

Tugas otoritas terkait yakni berkomitmen dan siap mendukung inisiatif dan strategi ekonomi lintas negara guna mendukung kerja sama antar negara tersebut.

Sedangkan pelaku industri, juga harus siap mengambil kesempatan dan peluang dalam menciptakan inovasi lintas negara, baik dari segi pelayanan maupun produk.

Maka dari itu, diharapkan bahwa dalam tahun ini sinergi kebijakan dan fasilitas kolaborasi dapat semakin diperkuat, guna mendukung keberlanjutan ekosistem digital dan keuangan.***

Baca Juga: BI Bali Sebut Pembayaran Berbasis QRIS di Denpasar Berikan Beragam Manfaat

Editor: Dian Effendi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah