Informasi Terupdate Kartu Prakerja Gelombang 48 Sebagai Program Pemerintah yang Bermanfaat

- 1 Maret 2023, 20:01 WIB
Informasi Terupdate Kartu Prakerja, Program Pemerintah yang Paling Dirasa Manfaatnya/Tangkap Layar/instagram prakerja.go.id
Informasi Terupdate Kartu Prakerja, Program Pemerintah yang Paling Dirasa Manfaatnya/Tangkap Layar/instagram prakerja.go.id /Instagram/@prakerja.go.id

RINGTIMES BALI - Kartu Prakerja menjadi program pemerintah nomor empat yang manfaatnya paling dirasakan masyarakat Indonesia berdasarkan survei Poltracking.

Program yang sudah dilaksanakan sejak 11 April 2020 ini telah meningkatkan produktivitas dan daya saing angkatan kerja, mengembangkan kompetensi para pekerja di berbagai bidang, serta mengembangkan kewirausahaan di Indonesia

Saat ini Kartu Prakerja telah memasuki gelombang ke-48 yang mana kelulusannya telah diumumkan pada 26 Februari 2023 melalui akun Instagram @prakerja.go.id.

Baca Juga: Usung Tema Gaya Hidup Berkelanjutan, SMAN 1 Gununghalu KBB, Gelar Acara Panen Raya

Setelah lulus, para peserta akan mendapatkan insentif tunai sebanyak Rp600.000, insentif survei sebanyak Rp100.000, dan dana pelatihan sebesar Rp3,5 juta untuk membeli pelatihan yang difasilitasi oleh Kartu Prakerja sesuai bidang yang diminati.

Dilansir dari laman resmi Antara, Kepala Staf Kepresidenan, Moeldoko, menilai bahwa Program Kartu Prakerja menjadi pengungkit angkatan kerja Indonesia dalam persaingan dunia kerja.

"Terbukti, survei Poltracking menyatakan Prakerja sebagai program pemerintah nomor empat yang paling dirasa manfaatnya oleh masyarakat," tutur Moeldoko pada keterangannya di Jakarta, Rabu, 1 Maret 2023.

Baca Juga: Indodax Resmikan Kantor Kedua Agar Lebih Dekat dengan Komunitas Bali

Ia meminta agar Tim Prakerja tetap semangat dalam memperjuangkan nasib anak-anak Indonesia yang sedang risau, bingung dan galau dalam menghadapi persaingan dunia kerja.

"Jangan kendor, Karya Anda dalam membangun bangsa sangat membanggakan. Prakerja membuktikan negara hadir di antara keterbatasan, lintas generasi, dan di semua segmen masyarakat," ujar Moeldoko saat berdiskusi dengan pimpinan dan staf Manajemen Pelaksana Program Kartu Prakerja.

Halaman:

Editor: Annisa Fadilla


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x