Presiden Jokowi Ingatkan Parpol untuk Hati-hati Pilih Capres Cawapres 2024

- 8 November 2022, 14:15 WIB
Capres Cawapres 2024, Presiden Jokowi Ingatkan Hati-hati.
Capres Cawapres 2024, Presiden Jokowi Ingatkan Hati-hati. /Instagram@jokowi/

RINGTIMES BALI - 7 November 2022, Presiden Joko Widodo menyempatkan diri menemui awak media setelah menghadiri acara ulangtahun Partai Perindo kedelapan.

Dilansir dari kanal YouTube Sekretariat Presiden, Jokowi menjawab beberapa pertanyaan yang diajukan wartawan, terutama mengenai tipe Capres dan Cawapres idealnya untuk maju ke Pemilu 2024.

Ia mengingatkan bahwa partai pengusung dan partai pendukung harus hati-hati dalam memilih dan mendeklarasikan Capres-Cawapres.

Baca Juga: Gerhana Bulan Total 8 November 2022, Simak Link Live Streaming dan Durasinya

“Memang harus hati-hati, menahkodai 270 juta rakyat Indonesia,” ujar pria kelahiran Solo tersebut.

“Memang harus hati-hati, jangan sembrono,” lanjutnya.

Ditanya lebih lanjut mengenai detail dan kriteria Capres-Cawapres yang menurutnya baik dan ia harapkan, ia hanya membalas dengan gurauan.

Baca Juga: Viral Video Keluarga Brigadir J Joget Setelah Sidang Sambo, Pengacara Klarifikasi

“Ya semua rakyat tahu, kita semua tahu. Kalau tanya saya kriterianya bagaimana, bisa dua hari enggak rampung,” katanya disambut tawa wartawan

Halaman:

Editor: Annisa Fadilla


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x