Kebakaran di Lampung, Ibu dan Anak Ditemukan Tewas Berpelukan

- 8 Juli 2022, 06:00 WIB
Ilustrasi. Telah terjadi kebakaran di daerah Sinar Laut, Bandar Lampung hingga menewaskan seorang ibu dan anak yang ditemukan saling berpelukan
Ilustrasi. Telah terjadi kebakaran di daerah Sinar Laut, Bandar Lampung hingga menewaskan seorang ibu dan anak yang ditemukan saling berpelukan /Pixabay/LoggaWiggler/

RINGTIMES BALI - Telah beredar video kebakaran yang terjadi di daerah Sinar Laut, Kota Karang, Bandar Lampung. 

Kebakaran tersebut terjadi pada Rabu, 6 Juli 2022 pukul 21.00 WIB 

Video kebakaran tersebut dibagikan oleh akun instagram bernama @suttan_1999 pada tanggal 6 Juli 2022. 

Baca Juga: Pemerintah Wajibkan Booster, Bandara Ngurah Rai Siapkan Posko Vaksinasi

Dalam video tersebut tampak kobakaran api yang cukup besar, melahap beberapa bedeng rumah tua di daerah Sinar Laut. 

Sejumlah warga tampak berhamburan untuk memadamkan api tersebut, dan tampak sejumlah mobil pemadam kebakaran berusaha memadamkan api tersebut. 

Dikutip dari @lampunggehnews kebakaran tersebut memakan korban jiwa, yaitu seorang ibu (35) dan anaknya yang masih balita (2). 

Baca Juga: Kemenag RI Imbau Masyarakat Tetap Patuhi Prokes saat Idul Adha

Berdasarkan data, bahwa sebanyak 26 pintu bedeng dan 4 unit rumah terbakar hangus. 

Selain itu sebanyak 21 unit mobil pemadam kebakaran dan 89 personil dikerahkan untuk memadamkan api yang telah melahap korban jiwa dan beberapa bedeng tersebut. 

Diketahui bahwa korban (Ibu) sedang pergi keluar, saat mendengar teriakan warga dirinya menyadari anaknya masih di dalam rumah.

Baca Juga: Nasabah BRI Alami Kejahatan Social Engineering Akibat Berikan Data Transaksi

Sang Ibu nekat menerobos api yang telah melahap rumahnya, hingga dirinya tertimpa robohan bangunan dan api.

Setelah api berhasil dipadamkan, Ibu dan Anaknya ditemukan tewas hangus terbakar dengan posisi saling berpelukan.

Hingga berita ini diterbitkan, belum diketahui secara pasti penyebab kebakaran hingga memakan korban jiwa tersebut, kepolisian masih menyelidiki penyebab kebakaran ini terjadi.*** 

Editor: Suci Annisa Caroline


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x