Sandiaga Uno Puji Penerbangan Perdana Maskapai Jetstar Australia Menuju Bali

- 17 Maret 2022, 20:10 WIB
Sandiaga Uno puji penerbangan perdana maskapai jetstar Australia menuju Bali.
Sandiaga Uno puji penerbangan perdana maskapai jetstar Australia menuju Bali. /Dok. Kemenparekraf

RINGTIMES BALI – Sandiaga Uno selaku Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif memuji penerbangan perdana maskapai jetstar dari Australia menuju Bali setelah lama vakum karena adanya pandemi Covid 19 yang melanda dunia.

Penerbangan perdana maskapai Jetstar dari Australia ini telah mendarat di Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali pada Senin 14 Maret 2022 kemarin dan mengangkut 271 penumpang asal Melbourne yang berisi insan media dan tour operators negara Kanguru itu.

Sandiaga Uno menganggap penerbangan perdana maskapai Jetstar ini adalah momentum kebangkitan ekonomi dan sinyal dari potensi dibukanya lapangan pekerjaan di sektor pariwisata dan industri kreatif di Bali.

Baca Juga: Kunci Jawaban Tantri Basa Jawa Kelas 2 Halaman 143 dan 144, Gladhen 2 Nggenepi Ukara

Ia menambangkan, famtrip yang diadakan oleh maskapai Jetstar Australia yang berkolaborasi dengan Kemen Parekraf dan Industri Pariwisata Bali ini diikuti oleh 26 media high profile dari Australia.

Pada kesempatan kali ini, dikenalkan kembali destinasi wisata di Bali dalam skema Familiarization Trip (Fam Trip) yang bertajuk Un-Bali-Vable dengan hastag “To Bali With Love.”

Dalam program ini ada 15 pelaku UMKM yang terdampak pandemi dilibatkan dalam acara. Program ini memang bertujuan untuk mengantarkan dukungan dan loyalitas konsumen Jetstar pada tempat favorit di seluruh Bali yang akan ditampilkan dalam produk yang dimiliki pebisnis lokal.

Baca Juga: 730 Dokter yang Wafat saat Pandemi Diabadikan dalam Monumen Perjuangan Dokter Indonesia

“Kemenparekraf fokus untuk mendukung dan mengoptimalkan program-program konkret, tetap sasaran, dan tepat waktu bagi pelaku UMKM,"  ungkap Sandiaga Uno seperti dikutip dari bali.antaranews.com 17 Maret 2022.

"Sehingga kami menyambut baik inisiasi Jetstar yang melibatkan UMKM dalam kampanye mereka untuk menarik wisatawan Australia kembali ke Bali,” lanjutnya.

Halaman:

Editor: Rian Ade Maulana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x