Pelabuhan Nusa Penida Beralih Gunakan Energi Ramah Lingkungan dengan Manfaatkan Anjungan Listrik Mandiri

- 6 Februari 2022, 07:10 WIB
Ilustrasi Pelabuhan Nusa Penida beralih gunakan energi ramah lingkungan dengan manfaatkan Anjungan Listrik Mandiri.
Ilustrasi Pelabuhan Nusa Penida beralih gunakan energi ramah lingkungan dengan manfaatkan Anjungan Listrik Mandiri. /ANTARA FOTO/ Ampelsa

RINGTIMES BALI – Pemanfaatan energi ramah lingkungan dengan menggunakan Anjungan Listrik Mandiri (Alma) mulai diberlakukan di Pelabuhan Nusa Penida Bali untuk kebutuhan kapal yang akan bersandar sehingga tidak lagi menggunakan genset kapal.

General Manager PLN UID Bali, I Wayan Udayana, dalam keterangan pers yang dikutip dari Antara Sabtu 5 Januari 2022 mengatakan, penggunakan Alma lebih baik karena bisa ramah lingkungan dan menekan emisi CO2.

Menurutnya, pemanfaatan Alma pada Pelabuhan Nusa Penida merupakan bagian dari tugas PLN karena PLN tidak hanya berkewajiban menerangi masyarakat saja namun turut andil dalam membangun perekonomian masyarakat yang berbasis ramah lingkungan.

Baca Juga: Makna Ngaben dan Alasan Umat Hindu Meninggal Harus Dibakar, Ternyata Ada Pengecualian

I Wayan Udayana berharap masyarakat Nusa Penida bisa mengadopsi perilaku yang mencerminkan kecintaan pada energi bersih secara masi. Misalnya dengan kompor induksi dan berkendara dengan kendaraan listrik.

Sementara itu peralihan Pelabuhan Nusa Penida menuju penggunaan energi ramah lingkungan diapresiasi oleh Manajer PLN UP3 Bali Timur Andre Pratama Djatmiko.

Ia menjelaskan, sebelumnya kapal roro yang akan bersandar ke Pelabuhan Nusa Penida harus menyalakan genset dari kapalnya masing-masing. Hal itu jelas tidak ramah lingkungan karena membakar solar dan menimbulkan resiko limbah.

Baca Juga: Kunci Jawaban IPS Kelas 9 Halaman 156 157, Aktivitas Individu Tabel 3.4 Perdagangan Antarpulau

Untuk meminimalisir resiko tersebut, mulai hari ini pihaknya berhasil menyalakan Alma untuk proses sandar kapal di Pelabuhan Nusa Penida.

Andre Pratama Djatmiko juga berharap agar Pulau Nusa Penida di masa depan mampu mewujudkan wisata berbasis ramah lingkungan.***

Editor: Rian Ade Maulana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x