Cuaca Buruk Pesawat Gagal Landing di Bandara Ngurah Rai Bali, Penumpang Ribut Didalam Kabin

- 6 Desember 2021, 09:50 WIB
Cuaca Buruk Pesawat Gagal Landing di Bandara Ngurah Rai Bali, Penumpang Ribut Didalam Kabin
Cuaca Buruk Pesawat Gagal Landing di Bandara Ngurah Rai Bali, Penumpang Ribut Didalam Kabin /Tangkapan layar video dari Instagram @princess_mikhayla_kyle melalui Instagram @balibroadcast

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Bali dan Sekitarnya Periode 6 Desember 2021, Siapkan Tak Ada Matahari Hari Ini

Video yang diunggah oleh akun tiktok @mikhaiyla menayangkan keributan yang terjadi didalam kabin pesawat Super Air Jet.

Sejumlah penumpang melakukan aksi protes dengan berdiri dan keluar dari bangku, dan terdengar dari awak kabin menjelaskan hal yang telah terjadi.

Video yang diunggah oleh laman Instagram @balibroadcast kemudian menuai keributan dalam kolom komentarnya.

“Yg ribut ngga bersyukur. Udah aman di kondisi aman. Kalo diterusin apa ngga bahaya ??,” tulis @annelo_galery dalam postingan @balibroadcast 6 Desember 2021.

Baca Juga: Hujan Sepanjang Hari, Prakiraan Cuaca BMKG Bali 6 Desember 2021

“di Bali trutama Denpasar, hujan deras dr minggu malam smpai skrg senin pagi jam 8 belum reda, ditmbah ada angin,” tulis akun @coco_wendinata mengabarkan suasana Bali pagi 6 Desember 2021.

Sejumlah warganet merasa kecewa dengan perlakuan keributan yang ada didalam kabin pesawat Super Air Jet No IU 754 yang tidak jadi mendarat di Bandara Gusti Ngurah Rai Bali.

Pasalnya pada pagi ini juga terjadi banjir di beberapa wilayah di Bali, akibat hujan deras sepanjang malam Minggu 5 Desember 2021.***

 

Halaman:

Editor: Annisa Fadilla


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah